21 November 2024
Gampong

Cegah DBD, Rumah Warga Gampong Baro Jruek Di Fogging

LIPUTANGAMPONGNEWS. ID - Petugas dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Pidie  bersama Pemerintah Gampong Baro Jruek, Kecamatan Indrajaya, melakukan fogging, menyasar ke seluruh rumah penduduk, guna memberantas nyamuk penyebab DBD, Selasa (25/10/2022).

Selain melakukan fogging, juga dilaksanakan gotong royong massal oleh warga setempat, membersihkan sampah di setiap  sudut lorong gampong. 

Pada kegiatan ini turut dihadiri oleh Forkopincam Indrajaya, yaitu Camat indrajaya Muhammad Jabal Nur, S.H.I., M.A., Polsek Indrajaya Iptu Masri, S.H., Danramil 05/Indrajaya, Kapten Inf Akhirman, Pendamping Gampong, Zul Azimi serta Pendamping Lokal Gampong, Anwar.

Kegiatan ini dilakukan dalam upaya mengantisipasi penyakit, sekaligus mencegah Demam Berdarah Dengue atau DBD yang kerap terjadi di kala musim hujan, akibat gigitan nyamuk Aedes aegypti, kata Keuchik Gampong Baro Jruek, Ramlan, S.Pd., M.Hum.

"Dalam kegiatan ini, selain melakukan fogging dari rumah ke rumah dan gotroy massal, juga turut dibagikan paket kesehatan kepada setiap KK, yang sangat bermanfaat bagi warga di sini untuk menjaga kesehatan keluarga mereka", terang Keuchik Ramlan. (AS)