DLH Pidie Jaya Turunkan Alat Berat Bersihkan Sampah Yang Penuhi Badan Jalan di Depan TPS Langgien
Foto : Alat berat sedang membersihkan sampah di lokasi TPA Langgien | LIPUTAN GAMPONG NEWS
Liputangampongnews.id - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pidie Jaya, mengarahkan alat berat untuk membersihkan sampah yang berserakan dan menumpuk di badan jalan di depan tempat pengolahan sampah (TPS) di Gampong Dayah Langgien Kecamatan Bandar Baru, yang dilansir https://liputangampongnews.id Rabu (22/12/2021).
Kepala DLH, Rusli mengatakan terjadinya penumpukan sampah dan berserakan di pinggir jalan di TPA terkendala karena akses masuk ke TPA yang susah dan faktor hujan yang terjadi beberapa minggu ini mengakibatkan, warga mengalami kesulitan dan tidak bisa masuk sampai ke titik pembuangan sampah.
"Hari ini, Kamis (23/12) karena cuaca sudah mulai cerah kami langsung menurunkan alat berat untuk membersihkan sampah yang berserakan tersebut. Selanjutnya sampah juga diangkut ke TPA di Blang Awee, Meureudu. Dan di dalam perkarangan yang sudah dipagar pun sudah dibuat buat jalan agar masyarakat mudah melewatinya untuk membuang sampah," akui Rusli kepada awak media ini.
Ia mengajak warga untuk membuang sampah yang benar dan buanglah pada tempatnya. Lokasi TPS ini tidak difungsikan lagi untuk tempat pengolahan sampah namun telah dialih fungsi untuk tempat pembuangan sampah sementara untuk membuang sampah-sampah dari wilayah Lueng Putu dan sekitarnya selanjutnya diangkut ke pembuangan sampah akhir.
"Menjaga kebersihan lingkungan adalah kewajiban kita bersama. Salah satu cara menjaga kebersihan lingkungan adalah dengan membuang sampah pada tempatnya. Ayo memanfaatkan fasilitas yang ada dengan membuang sampat di tempat pembuangan sampah sementara tersebut." ajak Rusli pada semuanya. (FAN)
Banyak berita menarik dan actual lainnya, download aplikasi androidnya liputangampongnews.id disini ????
https://play.google.com/store/apps/details?id=com.chims_app