22 November 2024
News

IPEMAJA dan KPM UIN Ar-Raniry Sukses Gelar Pengabdian Masyarakat

Foto : Para peserta kegiatan mendapatkan apresiasi dari panitia | LIPUTAN GAMPONG NEWS

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Ikatan Pemuda, Mahasiswa Jangka Buya (IPEMAJA) dan KPM UIN Ar-Raniry yang mengikuti KPM sukses menggelar kegiatan pengadian masyarakat di Kecamatan Jangka Buya.

Kegiatan mengusung dua tema besar yaitu, Gerakan Literasi Desa dan Festival Anak Soleh telah terlaksana selama tiga hari, mulai 14 Maret 2023 yang di buka oleh Camat Jangka Buya berlangsung di Mesjid Besar At-Taqwa, berakhir Jum'at (17/3/2023) malam.

Adapun sejumlah event laksanakan dalam kegiatan ini diantaranya, Festival Mewarnai, Story Telling, Pelatihan Bunda Paud, MTQ, Azan, Tahfiz, Tahsin dan Do'a Sehari-hari.

Sekitar 300 peserta perwakilan dari 18 Desa/Gampong berpartisipasi dalam beragam Event tersebut. Setiap peserta yang mengikuti setiap perlomban hanya diberikan apresiasi tanpa memperbutkan Juara 1,2 dan 3.

Koorditor kegiatan, Dedi Saputra mengatakan kegiatan pengabdian masyarakat yang bersamaan dengan Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) UIN Ar-Raniry yang yang dilaksanakan di Kecamatan Jangka Buya ini berjalan sesuai dengan harapan.

"Alhamdulillah kegiatan ini berjalan sukses dan lancar, terima kasih yang tidak terhingga kepada semua pihak yang telah mendukung terlaknasanya kegiatan ini", ujar Dedi.

Semoga kedepan kegiatan seperti agar terus dilakukan untuk membangkitkan semangat belajar untuk generasi yang akan datang.

Kami akan terus melakukan konsolidasi dengan semua pemuda-pemudi yang pernah atau sedang menempuh pendidikan di luar daerah untuk bersama-sama membungun daerah kelahiran kita yang sangat kita cintai ini," paparnya.

Terakhir, ia juga mengajak semua generasi muda terus bisa melakukan kolaborasi dengan berbagai pihak untuk ikut serta mendorong kemajuan Pidie Jaya, khususnya Kecamatan Jangka Buya," pungkas Dedi, sebagai Ketua Ipemaja.

Ketua panitia kegiatan, Syahrur Azmi mengatakan dengan adanya acara kolaborasi seperti ini ke depan kita bisa menumbuhkan solidaritas terhadap sesama. Kemudian pengabdian seperti ini adalah salah kewajiban kami sebagai mahasiswa yang diamanatkan dalam tri darma perguruan tinggi.

Acara ini ikut di ramaikan oleh 2.500 pengungjung malam puncak dihadirkan penceramah kondang Waled Meuraksa, dan Tgk Keumala serta Tgk Buloh sebagai ikon dari anak-anak untuk bisa dijadikan contoh bahwa pentingnya pendidikan baik agama ataupun umum." sampaikan M Azmi sekretaris panitia.

Turut berpartisipasi dalam Kegiatan ini, Muspika plus Kecamatan Jangka Buya, para Keuchik dari 18 Gampong/Desa, Panitia Kemakmuran Masjid At-Taqwa dan Tokoh Masyarakat. (Diva).