Siapkan Generasi Sadar Bencana Sejak Dini, Tagana Masuk Sekolah Di Pidie Jaya
Foto : Siswa SMPN 1 Trienggadeng Mendapatkan Edukasi Bencana | LIPUTAN GAMPONG NEWS
Liputangampongnews.id – Dalam upaya menyiapkan dan meningkatkan kesadaran siswa terhadap ancaman bencana sejak dini, Para Taruna Siaga Bencana (Tagana) masuk ke sekolah-sekolah di Pidie Jaya dan memberikan edukasi kepada siswa siswi tentang mitigasi bencana.
Gedung SMP Negeri 1 Trienggadeng menjadi lokasi launching Tagana Masuk Sekolah (TMS) pertama kali di Pidie Jaya. Di hadiri oleh koordinator Tagana Aceh Rizal Dinata, SE dan Plt Camat Trienggadeng Fuad Ansari, Sstp. M.Si dan Kepala SMPN 1 Trienggadeng, Drs. Fadhlullah, kegiatan launching pada Kamis 12 Agustus 2021, dibuka oleh Kabid Linjamsos Muslim, S.Ag mewakili Kadis sosial Pidie Jaya.
Ketua Tagana provinsi Aceh Rizal Dinata, mengatakan Peserta yang merupakan pelajar agar memiliki pengetahuan tentang bencana, potensi dan upaya pengurangan risiko bencana pada tingkatan yang paling sederhana sehingga mereka mampu menyelamatkan diri sendiri dan evakuasi sederhana bila terjadi bencana.
Program TMS di Pidie Jaya dilaksanakan selama dua hari di 15 titik lokasi sekolah yang tersebar di semua kecamatan dalam Kabupaten Pidie Jaya, yang meliputi sekolah dari jenjang SD, SMP/MTs, dan SMA/MA.
Berdasarkan data yang diperoleh, sekolah yang dikunjungi di Kecamatan Trienggadeng, yaitu SMP Negeri 1 Trienggadeng, SD Negeri 10 Trienggadeng dan MAN 4 Pidie Jaya. Untuk Kecamatan Panteraja, hanya SMPN 1 Panteraja serta Kecamatan Meurah Dua (SMPN 1 Meurah Dua)
Selanjutnya Kecamatan Bandar Baru, (SDN 1 Bandar Baru, SMPN 1 Bandar Baru, dan SMA Negeri 1 Bandar Baru). Kecamatan Meureudu, (MTSN 2 Pidie Jaya dan SDN 8 Meureudu). Kecamatan Ulim (SMPN 1 Ulim, dan SDN 1 Ulim). Kecamatan Bandar Dua, (SMPN 1 Bandar Dua dan SDN 1 Bandar Dua). Terakhir Kecamatan Jangka Buya berlokasi di SMPN 1 Jangka Buya. (***)