Puluhan Miliar Utang RSUD Bireuen Diusut, Inspektorat Kerja Siang Malam
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Proses audit terhadap RSUD dr. Fauziah Bireuen oleh Inspektorat Kabupaten Bireuen masih berlangsung hingga saat ini. Audit tersebut dilakukan atas perintah langsung Bupati Bireuen dan ditargetkan rampung pada bulan Mei 2025. Hal ini disampaikan oleh Inspektur Inspektorat Bireuen yang juga menjabat sebagai Pj Sekda, Hanafiah SP CGCAE, saat diwawancarai pada Rabu (23/4/2025).
Menurut Hanafiah, tim Inspektorat sudah melakukan audit terhadap sejumlah bagian di rumah sakit tersebut. Audit mencakup pengadaan obat-obatan, alat medis, hingga perlengkapan kebersihan seperti pel lantai, sapu, sabun, dan handuk. Semua komponen tersebut masuk dalam daftar pemeriksaan guna memastikan transparansi penggunaan anggaran.
Ia mengatakan bahwa audit dilakukan secara menyeluruh, bukan hanya fokus pada aspek besar saja, tetapi juga hal-hal kecil yang berpotensi menimbulkan kerugian daerah. “Insya Allah pada bulan Mei 2025, audit ini selesai secara total dan hasilnya akan disampaikan secara terbuka,” ujar Hanafiah.
Lebih lanjut, Hanafiah mengungkapkan bahwa pihaknya bekerja tanpa mengenal waktu untuk menelusuri penyebab melonjaknya utang RSUD dr. Fauziah Bireuen hingga mencapai puluhan miliar rupiah. “Kami komitmen bekerja siang malam agar hasil audit ini bisa maksimal dan dapat dipertanggungjawabkan,” ucapnya.
Hanafiah menutup keterangannya dengan menyatakan bahwa audit dilakukan secara profesional dan teliti. Langkah ini diambil agar hasilnya tidak hanya menjadi dokumen, tetapi juga dapat digunakan sebagai dasar pembenahan sistem pengelolaan keuangan di rumah sakit tersebut ke depannya. (Adi S)