Pemkab Pidie Melalui Disperdagkop UKM Gelar Ops Pasar Murah di 15 Kecamatan
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan bahan pokok di Bulan Ramadhan 144 6 H/2025 M, Pemkab Pidie melalui Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop UKM), menggelar Operasi Pasar Murah di 15 kecamatan dalam Kabupaten Pidie.
Turut hadir mewakili Bupati Pidie dalam rangka pemantauan pelaksanaan Operasi Pasar Murah, yaitu di Plt. Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ass II), Azwar, S.IP., didampingi oleh Kabag Perekonomian dan SDA, Teuku Khamaruzzaman, S.H., M.Si. Juga hadir para pejabat Disperdagkop UKM, unsur Forkopincam, Tokoh serta nasyarakat setempat.
Dalam keterangannya disela kegiatan, Senin (17/03/32025), Kadisperindagkop-UKM, Cut Afrianidar, S.H., M.Si., kepada sejumlah awak media mengatakan, bahwa Operasi Pasar Murah ini diadakan di 15 Kecamatan, yaitu Kecamatan Glumpang Baro (13/03), dan Simpang Tiga (14/03).
Kemudian, Kecamatan Keumala (15/03), Batee (16/03), Glumpang Tiga (17/03), Mutiara Timur (18/03), Delima (19/03), Tangse (20/03), Mutiara (21/03), Tiro (22/03), Indrajaya (23/03), Pidie (24/03), Kota Sigli (25/03), Muara Tiga (26/03) dan Kecamatan Padang Tiji (27/03).
Adapun pada pelaksanaan Operasi Pasar Murah tersebut, kata Cut Anda, sapaan Cut Safrianidar, pihaknya menyediakan empat jenis komoditi, yaitu gula pasir, minyak goreng, beras, dan telur, dengan harga yang terjangkau dibanding harga pasar atau harga subsidi.
“Gula Pasir dijual dengan harga Rp16.000/Kg, minyak goreng Bimoli seharga Rp19.000/Liter, Beras Dua Mawar Yusima seharga Rp51.000/5 Kg, serta Telur yang dijual seharga Rp38.000/papan,” urai Cut Anda.
Lanjutnya, Operasi Pasar Murah merupakan langkah yang cukup efektif dalam mengendalikan inflasi daerah dan memperkuat ketahanan pangan keluarga, dan ini sesuai Bupati serta Ketua TPID Pidie, yang juga Sekda Pidie.
"Kita bersyukur, program yang dijalankan Pemkab Pidie ini memberikan dampak yang baik kepada masyarakat. Hal ini bisa dilihat dari antusias warga yang mengunjungi lokasi dan berbelanja di pasar murah", ucapnya.
Ia juga mengucapkan terimakasih kepada pihak kecamatan dan gampong yang sudah membantu memberikan informasi kepada masyarakat terkait dibukanya Operasi Pasar Murah.
"Dan ini merupakan bagian Program 100 hari kerja Abu Sarjani-Al Zaizi, yang patut kita dukung bersama, karena sangat membantu masyarakat banyak, khususnya masyarakat kurang mampu", ungkap Cut Anda.(As)