21 November 2024
Gampong

Pemerintah Gampong dan Dua Donatur Salurkan Bantuan Masa Panik Untuk Warga Masyarakat Dampak Banjir

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID -  Pemerintah Desa Ujung Krueng kecamatan Tripa Makmur Kabupaten Nagan Raya Aceh, cepat dan tanggap dalam menangani masa panik untuk warga dampak banjir dengan cara membagi Indomie dan telur  bersumber dari DD untuk 150 KK minggu 7.mei 2022

Kechik kepala desa ujung krueng M.Jacky mengatakan pemberian masa panik untuk warga desa ini kita lakukan setiap tahunnya saat banjir tiba,mengingat banjir adalah bahagian langganan setiap tahunnya malah yang terparah banjirnya diantara desa desa lainnya di kecamatan tripa makmur

Pembagian mie instan dan telur untuk warga langsung dibagikan oleh aparatur desa sekaligus memberi arahan bila mana tiba tiba banjir datang saat malam hari agar masyarakat desa ujung krueng selalu siaga dan sigap dalam memgamankan alat alat eletronik seperti kenderaan motor, kulkas tv dan alat alat kebutuhan keluarga lainnya ketempat yang lebih tinggi dari genangan banjir

Dana tanggap darurat setiap tahunnya kita anggarkan dalam APBG sabab ini sudah menjadi bahagian terpenting didesa ujung krueng,bukan be,arati kita tidak mengharap bantuan banjir datang dari pihak donatur atau Pemerintah Kabupaten sebutnya

Untuk sejauh ini sambung M.jacky selain bantuan dari pemdes,juga bantuan lainnya datang dari pihak donatur swata 
Jamaluddin Idham juga menyalurkan bantuan berupa beras 250 Kg mie instan 40 kotak gula 20 kg telor 20 papan serta minyak goreng 24 liter,bantuan juga datang Syahrul Iman mie instan 10 kotak telur 5 papan dan bantuan dari camat Tripa Makmur ikut menyumbang 10 kotak mie instan dalam rangka menghadapi masa panik banjir

Selanjutnya kechik m.jacky mengucapkan trima kasih yang tidak terbatas kepada para donatur dan sumbangsinya yang ikut peduli terhadap warga desa ujung krueng dalam rangka bantuan banjir senantiasa Allah yang maha kuasa akan membalas kebaikan 
dan dipermudah segala urusannya amin ya rabbilhalamin"tutupnya. (S)