22 November 2024
Sosial

Noeny Family Berbagi Takjil di Simpang Arakate

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Sejumlah pemuda yang tergabung dalam Noeny Family atau sering di sebut Teman Noeny , Sigli Aceh membagikan makanan dan minuman berbuka kepada pengguna jalan, petugas kebersihan dan ke sejumlah masyarakat di Simpang Arakate, Sigli, Jum'at (22/04/22).

Kegiatan sosial di bulan Ramadan itu adalah kegiatan rutin yang sudah dilaksanakan selama 2 tahun. Ada sekitaran 350 nasi kotak dan minuman segar yang dibagikan.

Reno, kordinator kegiatan, mengungkapkan, aksi sosial berbagi di bulan suci ramadhan ini adalah kegiatan rutin kami di bulan Ramadhan , kami tergabung dalam Noeny Family, anak-anak muda yang sering ngopi di Kopi Noeny .
“Kegiatan sosial berbagi ini adalah kegiatan tahunan kami di bulan suci ramadan, dan Insya Allah kedapan bukan cuma kegiatan berbagi ini saja yang kami laksanakan , akan ada kegiatan-kegiatan sosial lainnya ," Ungkapnya.

Reno, menambahkan, dengan adanya kegiatan berbagi makanan dan minuman berbuka puasa ini, diharapkan  makanan yang diberikan bisa bermanfaat dan sedikit membantu masyarakat setempat. Dan semoga kegiatan ini dapat menggugah semangat pemuda untuk saling berbagi ditengah pandemi seperti sekarang ini,.” tuturnya, Jum'at (22/04/22).

Ilhammullah selaku penanggung jawab mengatakan, “Alhamdulillah, terlaksananya kegiatan ini berkat antusias teman – teman kopi noeny juga, sehingga banyak yang memberikan donasi, Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, ujar pemuda yang aktif di bisnis perkopian, Jum'at (22/04/22).

Ilham, menambahkan, sebanyak 350 nasi kotak makanan dan minuman segar disiapkan oleh teman-teman Noeny untuk dibagikan ke masyarakat.

"Kita berharap masyarakat mau berkenan menerima makanan dan minuman dari kita, bisa membantu pengguna jalan yang dalam perjalanan jauh dapat membatalkan puasa, sehingga tidak terlalu terburu-buru mengejar membeli takjil", tutupnya, Jum'at (22/04/22).

Tampak sekitaran 20 orang teman Noeny yang ikut turun kejalan dalam membagikan makanan dan minuman berbuka tersebut dan mereka melanjutkan berbuka puasa di Kopi Noeny Sigli, Jum'at (22/04/22). (**)