07 April 2025
News

Ketua Forum Pendamping Desa Pijay mengajak Masyarakat Desa di seluruh Pidie Jaya untuk membantu Palestina

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Ketua Forum Pendamping Desa Kabupaten Pidie Jaya Khairuddin, S. Pd. I mengajak masyarakat Desa di seluruh Pidie Jaya untuk menggalang bantuan kemanusiaan membantu korban konflik di Palestina akibat agresi Israel.

"Bantuan kemanusiaan dari masyarakat Pidie Jaya dapat meringankan beban warga Palestina," ujar Khairuddin dalam keterangannya di Meureudu, Senin 23 Oktober 2023.

"Saat ini adalah waktu yang tepat untuk memberikan bantuan bagi masyarakat Palestina di tengah konflik yang melanda dan korban banyak berjatuhan," kata Khairuddin. 

Khairuddin juga mengajak lembaga-lembaga dan Komunitas yang ada di Pidie Jaya untuk bergerak atas nama kemanusiaan guna meringankan penderitaan warga Palestina.

Ia menegaskan bahwa Rakyat Aceh tentunya konsisten mendukung kemerdekaan bangsa Palestina, sebagaimana pemerintah dan bangsa Indonesia, konsisten mendukung kemerdekaan Palestina juga.

"Konflik yang berkepanjangan hanya mengakibatkan korban berjatuhan semakin bertambah. Kita berharap agar konflik yang terjadi di Palestina segera dihentikan dan diselesaikan secara damai dan adil.
Kita harus mengutuk pembantaian Israel kepada bangsa Palestina. Penyerangan penghancuran Rumah Sakit adalah tindakan biadab. Kita harus bersatu mendukung Palestina," ujar nya. 

Selain Doa yang terus kita panjatkan untuk rakyat palestina, kita juga harus mengetuk pintu hati untuk peduli, karena kondisi warga Palestina saat ini sangat membutuhkan keperluan hari-hari nya demi bertahan hidup dan berjuang mempertahankan tanah ummat islam dan Masjid Al-Aqsa, mereka butuh uluran tangan kita. 

Mari Ketuk hati untuk saudara kandung kita di Palestina. 

Bagi yang ingin berdonasi dapat disalurkan ke Rekening Bank BSI di Nomor 7225318543 An. Gerakan Masyarakat Pijay Peduli. (**)