19 Oktober 2024
Daerah

Kapolres Aceh Tamiang Perkuat Silaturahmi dengan Pesantren

LIPUTANGAMPONGNEWS.IDDalam upaya mempererat tali persaudaraan dan kerja sama, Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muliadi, S.H, M.H beserta jajaran melaksanakan kunjungan silaturahmi ke beberapa pesantren (Dayah) di wilayah hukum Polres Aceh Tamiang, Rabu (14/8/2024).

Kapolres Aceh Tamiang didampingi Pejabat Unit (PJU) Polres Aceh Tamiang mengunjungi tiga pesantren, yaitu Pesantren Islam Darul Mukhlisin di Desa Tanjung Karang, Pesantren Tahfidzul Qur'an Attoyib di Desa Durian, serta Dayah Misbahur Rasyad Al-Aziziyah di Desa Benua Raja.

Dalam kunjungan silaturahmi ini, AKBP Muliadi menyampaikan motivasi kepada seluruh santri dan santriwati agar giat dalam menuntut ilmu agama. Dia  berharap, generasi penerus bangsa yang dihasilkan pesantren-pesantren ini kelak dapat menjadi sosok yang cerdas dan religius.

"Saya menghimbau kepada seluruh santri dan santriwati untuk tidak terlibat dalam penyalahgunaan narkoba dan judi online. Hal ini dapat menghancurkan masa depan dan kehidupan sosial serta memicu tindakan kriminalitas yang bertentangan dengan ajaran agama," tegas AKBP Muliadi.

Selain itu, Kapolres juga menekankan pentingnya kolaborasi antara pihak Kepolisian dengan elemen masyarakat, termasuk tokoh agama, dalam mewujudkan situasi yang kondusif di wilayah hukum Polres Aceh Tamiang. Hal ini sejalan dengan prinsip saling tolong-menolong dalam kebaikan dan ketakwaan sebagaimana diajarkan dalam agama.

Pada kesempatan ini, AKBP Muliadi juga menyerahkan bantuan berupa dua unit kipas angin dan dua gulungan ambal sajadah kepada pihak pesantren sebagai wujud kepedulian Polri terhadap lembaga pendidikan berbasis Islam tersebut.

Kunjungan silaturahmi Kapolres Aceh Tamiang ini diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan dan kerja sama antara Polri dan pesantren dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, serta mendorong terwujudnya kehidupan yang penuh rahmat dan ridha Allah SWT. (**) 

-->