Wahyudi Adisiswanto Akan Realisasikan Program Prioritas Pada Tahun Kedua Sebagai Pj Bupati Pidie
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Pada periode kedua penugasan sebagai Penjabat Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto akan merealisasikan program kerja prioritas, diantaranya, Meningkatkan Pariwisata, Pembangunan Waduk Tiro, Kelanjutan Pembangunan Pabrik Semen Laweung, dan Penegerian Kampus Universitas Jabal Ghafur (Unigha) Sigli.
“Jadi pada tahun kedua kita akan merealisasikan program-program jangka pendek secara tematik, halnya dalam meningkatkan pariwisata. Ada tiga jenis wisata yang akan kita kembangkan, yaitu wisata laut, wisata gunung dan wisata dayah", sebut Pj Bupati disela-sela sambutan pada acara rapat koordinasi dan silaturrahmi dengan Kepala SKPK, di Pendopo setempat, Selasa kemarin, demikian disampaikan kembali oleh Kadis Kominsa Pidie, Muhammad Fadhli, S.Kom., M.Kom., Rabu (26/07/2023).
Lebih lanjut Pj Bupati berharap, dengan adanya pengembangan wisata akan dapat mendongkrak pemasukan ekonomi masyarakat Pidie.
Kemudian untuk program prioritas jangka panjang, pembangunan Waduk Tiro harus dituntaskan, karena ini berfungsi untuk mensuplai air keseluruhan daerah pertanian di Pidie. “Dan ini dapat meningkatkan ekonomi dari sektor pertanian", ujarnya.
Pada tahun kedua ini juga, program prioritas berupa upaya kelanjutan pembangunan pabrik semen yang berlokasi di laweung.
"Proses kerja sama sedang dilaksanakan dengan pihak Semen Indonesia, dengan harapan akan terbangunnya pabrik semen di lokasi tersebut yang diketahui material yang ada di Laweung sangat bagus kandungan semennya, tentu ini akan berdampak pada sektor ekonomi, khususnya masyarakat Pidie", Kadis Kominsa mengulangi penyampaian Pj Bupati.
"Kita juga tengah mengupayakan penegerian Unigha, komunikasi terus kita bangun dengan semua pihak. Bila ini terlaksana, tentunya anak- anak kita bisa belajar di Universitas Negeri di Pidie", harap Pj Bupati.
Kadis Kominsa juga mengatakan, Pj Bupati berharap dukungan dari seluruh masyarakat Pidie, baik yang berdomisili di Pidie, Banda Aceh, Jakarta, maupun di daerah lainnya, untuk tuntasnya program-program ini.
Selain itu, kata Muhammad Fadhli, pada pertemuan ini bapak Ir. Wahyudi Adisiswanto, M.Si juga menyampaikan terimakasih kepada para Kepala SKPK yang telah bekerjasama dengan sangat baik dimasa awal ia menjabat.
“Ini semua atas bantuan para Kepala SKPK, sehingga saya dipercaya kembali untuk membimbing Pidie diperiode kedua 2023-2024. Dan yang menjadi nilai tambahnya adalah kesuksesan kita saat kedatangan Presiden di Rumoh Geudong", tuturnya.
"Ini menjadi perbincangan dari tim Presiden, bahwa Presiden sangat kagum kehadirannya disambut oleh ratusan santri dan diiringi dengan zikir,” sambung Wahyudi, yang dirilis kembali oleh Kadis Kominsa Pidie.
Adapun silaturrahmi dan koordinasi SKPK bertujuan untuk menyatukan persepsi, dan terbentuknya suasana kekeluargaan, kebersamaan dalam menuntaskan program-program prioritas tersebut.