SMA Trienggadeng Gelar Maulid, Siswa Diminta Tauladani Akhlak Rasulullah SAW
Foto : Tgk Syukrullah Pijay menyampaikan ceramah dalam peringatan Maulid Nabi di SMAN 1 Trienggadeng | LIPUTAN GAMPONG NEWS
Liputangampongnews.id - Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Trienggadeng Kabupaten Pidie Jaya mengelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H di halaman sekolah setempat, Senin (31/01/ 2022).
Kegiatan diikuti siswa-siswi, para dewan guru, Komite sekolah, Muspika Trienggadeng, Keuchik, tokoh masyarakat dan tamu undangan dari SMA/MA se Pidie Jaya serta SMP/ MTs sederajat sekitar." sampaikan Ketua Panitia, Akmal Zani, S.Pd
Foto: Para Undangan, Dewan Guru dan Siswa-siswi denga hikmat mendengarkan ceramah maulid.
“Alhamdulillah acara berjalan penuh hikmat dengan penceramah Tgk Syukrullah Pijay. Semua siswa-siswa semangat mengikuti kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan Tema, "Melalui keteladanan Nabi Besar Muhammad SAW, mari kita jalin silahturahmi dan persaudaraan", papar Akmal
Ditemui awak media ini usai kegiatan, Kepala SMAN 1 Trienggadeng, Nurjannah, S.Pd mengatakan Keteladanan Rasululah SAW perlu kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Peringatan Maulid ini tidak hanya menjadi rutinitas saja, namun para siswa dan kita semua mencontoh akhlak Nabi Muhammad SAW.
“Akhlak yang paling bagus untuk dicontoh adalah Rasulullah Nabi Muhammad SAW. Karena dalam menuntut ilmu kita semua memiliki akhlak yang baik. Ilmu dan akhlak adalah dua hal yang saling berkaitan erat, keduanya harus dimiliki oleh seorang jika ingin hidup lebih baik. Namun demikian dari keduanya, akhlak harus lebih diutamakan ketimbang ilmu.” ucap Nujannah
Lanjut dia, siswa dan siswi harus menerapkan suri teladan Rasululah SAW menghormati kedua orang tua, menghargai gurunya, teman sebayanya dan selalu disiplin di sekolah maupun di rumahnya.
"Dengan kegiatan Maulid Nabi Muhammad SWA marilah kita bersama-sama kita tumbuhkan suriteladan Rasululah SAW dalam kehidupan sehari-hari maupun dalam lingkungan sekolah" tutur Nurjannah sembari menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu terselenggaranya acara ini. (***)