22 November 2024
Daerah

Pj Bupati Serahkan 159 Ekor Sapi dari Shahibul Qurban ASN Pemkab Pidie Jaya

Foto : PJ. Bupati Pidie Jaya, Ir H Jailani melakukan ijab kabul peyerahkan hewan qurban kepada Camat Trienggadeng, Jailani, SE MM untuk dibagikan ke gampong-gampong. | LIPUTAN GAMPONG NEWS

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Menjelang Hari Raya Idul Adha 1445 H, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pidie Jaya dan jajaran memberikan 159 hewan qurban untuk dibagikan kepada masyarakat yang berhak menerima daging qurban.

Kegiatan berlangsung penuh kegembiraan yang dihadiri oleh para shahibul qurban dan perwakilan penerima qurban, dilaksanakan di areal komplek perkantoran Cot Trieng, Meureudu, Jum'at (14/6) menjelang siang.

Hewan qurban diserahkan oleh Pejabat (Pj) Bupati Pidie Jaya, Ir. H. Jailani Bramat, kepada perwakilan penerima hewan qurban dari Kecamatan, Lembaga/ instansi tertentu, PWI, SDLB, Buruh dan Panti asuhan.

Seluruh hewan qurban itu dari Shahibul Qurban Pj Bupati, Pj Sekda, pejabat eselon dan para Aparatur Sipil Negara (ASN) jajaran Pemkab Pidie Jaya, serta Badan Usaha Milik Daerah (BUMD)/ Bank Aceh.

Dalam arahan singkatnya, Pj Bupati Pidie Jaya menyampaikan program ini rutin dilaksanakan semenjak lahirnya kabupaten ini. Dengan harapan kegiatan seperti ini ke depan harus lebih ditingkatkan dari tahun-tahun sebelumnya.

"Ini adalah sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Pidie Jaya kepada terhadap masyarakatnya yang kurang mampu dengan tujuan agar masyarakat dapat menikmati hewan qurban tersebut." Tutur H. Jailani didampingi Pj. Sekda Bahron Bakti ST MT.

Berdasarkan data yang diperoleh liputangampongnews.id, sejumlah 159 hewan qurban itu disalurkan dengan rincian, sebanyak 138 ekor sapi diberikan kepada gampong melalui kecamatan, yakni: Bandar Baru (25 ekor), Pante Raja (10 ekor), Trienggadeng (15 ekor), Meureudu (16 ekor), Meurah Dua (16 ekor), Ulim (16 ekor), Jangka Buya (15 ekor) dan Bandar Dua (25 ekor).

Selanjutnya, bagi penerima hewan qurban dari Lembaga/ instansi tertentu, PWI, Buruh, SDLB dan Panti asuhan mendapatkan masing-masing satu ekor. Hanya pendopo diberikan 3 ekor serta Phbi dan Buruh masing-masing dua ekor. (*)