21 November 2024
Gampong

Muhammadar Unggul Pada Pemilihan Geuchik Gampong Blang Seunong

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Masyarakat Gampong Blang Seunong, Kecamatan Jeumpa,  Kabupaten Bireuen melaksanakan pemilihan Keuchik Gampong periode 2022-2028, Selasa ( 29/3).

Abdurrahman Ketua P2K Gampong Blang Seunong mengatakan, pelaksanaan pemilihan Keuchik Gampong sudah sesuai dengan Qanun nomor 6 tahun 2018.

Kata Abdurrahman, ada dua calon yang ikut kontestasi Pemilihan Keuchik digampong Blang Seunong. Agusnadi berhasil meraup 141 suara dan Muhammadar mendapatkan 187 suara.

Jumlah suara tidak sah 10 dengan jumlah pemilih yang menggunakan hak suara sebanyak 338 Pemilih dalam jumlah DPT 461.orang.

Dengan demikian Muhammadar dinyatakan unggul sebagai keuchik Gampong Blang Seunong dengan meraih suara terbanyak 187 suara.

Camat Kecamatan Jeumpa Erry Seprinaldi, S.STP, S.Sos, M.Si Kepada media ini, menjelaskan " Acara Pemilihan Geuchik ini berjalan dengan lancar , dan berterima kasih kepada masing masing pendukung calon Geuchik dan Masyarakat yang telah mensukseskan acara Pemilihan ini .

Geuchik Terpilih,  Muhammadar kepada media ini menjelaskan sangat butuh dukungan seluruh masyarakat Gampong Blang Seunong,

Dengan adanya dukungan masyarakat seluruhnya, 
baik yang mendukung saya maupun yang belum sempat memberikan dukungan. Doakan saya agar tetap diberi kesehatan , kebaikan dalam melaksanakan ke Pemimpinan saya 6 tahun kedepan, Ia berjanji untuk tidak menyia-nyiakan kepercayaan tersebut.

Dalam kesempatan ini pula, dirinya berpesan kepada seluruh warganya agar selalu kompak dan bergandengan tangan antara satu sama lain, pungkas keuhcik terpilih

Dalam acara tersebut turut hadir Camat Kecamatan Jeumpa Erry Seprinaldi, S.STP, S.Sos, M.Si 
Kapolsubsektor  Iptu Zainuddin,Danposramil Peltu Zulfuedi, Muspika Jeumpa,Tokoh Masyarakat dan Masyarakat setempat. ( Adi Saleum).