Lawan Petahana, Sopian Menang Telak di Pilchiksung Seuneubok Aceh
Liputangampongnews.id - Sopian Calon-01 dan Muhammad Ali Calon-02 sama-sama sportif Dalam Rangka mengikuti Pemilihan Calon Geuchik Gampong Seuneubok Aceh, setelah bersaing dalam Pemilihan Geuchik Secara Langsung ( Pilchiksung ) akhirnya Sopian Calon-01 terpilih sebagai Geuchik Gampong Seuneubok Aceh Kemukiman Pirak Tunong Kecamatan Paya Bakong, Kabupaten Aceh Utara Untuk Masa Bakti Periode 2021-2027, Minggu (31/10/2021).
Pilchiksung ini berlangsung secara Demokratis tidak saling menjatuhkan dan masyarakat memilih sesusai hati nurani dan keinginannya, tahapan demi tahapan dalam pemilihan ini sukses terlaksana dan kondusif berkat hasil kerja keras Panitia Pemilihan Geuchik (P2G) dan Aparatur Gampong Seuneubok Aceh, pada hari pemilihan tersebut Panitia juga menghimbau kepada semua yang hadir ke Tempat Pemungutan Suara (TPS) agar tetap Mengikuti Protokol Kesehatan (Prokes) seperti yang telah diterapkan oleh Pemerintah.
Sopian atau yang akrab disapa Pak Yan menang telak dengan perolehan suara tertinggi. Sopian berhasil meraup 107 suara dengan mengalahkan rivalnya Muhammad Ali 48 suara, suara tidak sah/rusak sebanyak 4 suara, dan pemilih yang hadir sesuai daftar hadir 159 dari total Daftar Pemilih Tetap ( DPT ) sebanyak 176 pemilih. Dengan begitu, maka Sopian berhak atas posisi Geuchik Gampong Seunebok Aceh Kecamatan Paya Bakong Periode 2021-2027 yang nantinya akan dilantik oleh Bupati Aceh Utara.
Geuchik terpilih, Sopian usai pemilihan kepada media ini mengatakan "Alhamdulillah saya terpilih, Ini kepercayaan dan amanah masyarakat Gampong Seuneubok Aceh yang harus saya emban dengan baik, mohon doa dan dukungan dari semua pihak untuk sama-sama kita memajukan Gampong Seuneubok Aceh kedepan" ungkapnya.
Sopian menambahkan, "ia sangat membutuhkan dan berharap dukungan masyarakat dalam menjalankan Roda Pemerintahan Gampong Seuneubok Aceh kedepan." Saya juga mengucapkan terimakasih banyak yang tak terhingga kepada seluruh Masyarakat Gampong Seuneubok Aceh yang sudah memberikan suaranya kepada saya dalam Pemilihan Calon Geuchik hari ini, baik yang telah memilih saya maupun yang tidak memilih saya, ucapnya.
Pilihan boleh berbeda persaudaraan tetap harus dijaga, sekarang waktunya untuk membangun Gampong dan Mensejahterakan Masyarakat tidak ada lawan semua jadi kawan tidak ada anak tiri dan anak kandung, nantinya dalam masa kepemimpinannya sebagai Geuchik Gampong Seuneubok Aceh, semua masyarakat itu sama dan ia akan mengutamakan kepentingan umum dari pada kepentingan pribadi dan keluarga," ungkapnya.
Pada hari Pemilihan Calon Geuchik Gampong Seuneubok Aceh turut hadir Tim Satgas Penanganan Covid-19 Aceh Utara, Camat Paya Bakong yang diwakili oleh sekcam Syafi'i, Kapolsek Paya Bakong yang diwakili oleh Bripka Munawir, Danramil 21 Paya Bakong yang diwakili Serma Sutrisno, Zulkifli,S.Sos ( Penjabat Imum Mukim Pirak Tunong ) dan juga turut hadir Tokoh Muda Paya Bakong Saifullah,S.Sos.I yang akrab disapa Cek Pon.
Saifullah, S.Sos.I selaku Pemandu P2G dalam menyukseskan acara Pemilihan Calon Geuchik Gampong Seuneubok Aceh sebelum acara dimulai dalam arahannya menyampaikan bahwa bagi yang tidak terpilih jangan berkecil hati karena bukan sebuah kekalahan yang didapatkan melainkan sebuah kemenangan yang tertunda dan bagi yang terpilih jangan pernah merasa bangga dan sombong karena "setiap kamu adalah pemimpin dan setiap pemimpin akan dimintai pertanggung jawabannya sebagai pemimpin di akhirat nantinya dan kesombongan bukan milik kita manusia melainkan milik Allah S.W.T " tutup Cek Pon. (Fadly P.B)