Kabar Gembira, ASN Pidie Jaya Terima Gaji 13 Tahun 2022
Foto : Foto: Kepala Badan Pengelolaan Keuangan, Kabupaten (BPKK) Pidie Jaya Drs.M.Dirwansyah, M.SiK | LIPUTAN GAMPONG NEWS
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Ada Kabar gembira untuk Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bekerja di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pidie Jaya. Setelah lama menunggu, akhirnya Gaji Ke-13 PNS dan PPPK serta pensiunan telah cair mulai kemarin, Selasa (5/7/2022). Tunggu apalagi, ayo segera cek rekening.
Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, kembali mencairkan gaji 13 tahun 2022 ini sebesar Rp15 milyar lebih untuk 3.375 ASN.
Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Kabupaten (BPKK) Pidie Jaya, Drs.M.Dirwansyah, M.Si, mengatakan sesuai Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 16 Tahun 2022, Pemerintah memberikan Gaji ke-13 tahun 2022 sebagai wujud penghargaan atas kontribusi dan pengabdian para ASN serta para pensiunan.
Awalnya pencarian gaji ke-13 itu bertepatan dengan mulainya tahun ajaran baru. Sehingga dengan sendirinya pemberian gaji ke-13 bagi abdi negara tersebut bisa untuk membantu pendanaan pendidikan bagi putra-putri para ASN.
"Rencananya dana itu akan kita cairkan usai hari raya Idul Adha nanti bertepatan dengan tahun ajaran baru pendidikan dan bisa di gunakan untuk keperluan anak sekolah. Namun karena perintah harus segera dicairkan sebelum lebaran (hari ini).," sebut Dirwansyah, saat dikonfirmasi awak media Selasa (05/07/2022).
Adapun total jumlah dana yang cairkan oleh Pemkab Pidie Jaya yaitu Rp15.291.748.300,- miliar. Dengan jumlah dana untuk ASN Rp14.678.216.700,-. Dana untuk KDH-WKDH Rp11.466.000,- dan PPPK Rp606.965.600,." rincinya (**)