22 November 2024
Mimbar Islam

CJH Pidie Jaya Siap Berangkat, Semua Persiapan Tuntas

Foto : Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pidie Jaya, H. Ahmad Yani, S.Pd.I | LIPUTAN GAMPONG NEWS

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Sebanyak 54 calon jamaah haji (CJH) asal Kabupaten Pidie Jaya, sudah siap untuk diberangkatkan. Semua persiapan telah selesai, pemberangkatan dari Meureudu menuju asrama haji di Banda Aceh, Selasa (14/06) dini hari dan akan dilepas secara langsung oleh Bupati Pidie Jaya H. Aiyub Abbas.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Pidie Jaya, H. Ahmad Yani, S.Pd.I, Jum'at (03/06) kapada awak media liputangampongnews.id mengatakan, jika tidak ada gangguan non teknis, ke 54 CJH akan dilepas oleh Bupati secara resmi bertolak menuju embarkasi Aceh pada 14 Juni nanti.

Lanjut Yani, CJH Kabupaten Pidie Jaya akan diberangkatkan pada 15 Juni menuju Tanah Suci Makkah. CJH tergabung dalam kloter pertama Aceh, bersama jamaah haji asal Kabupaten Aceh Utara, Aceh Besar, Kota Banda Aceh dan Sabang.

"Semua teknis persiapan pemberangkatan para jamaah sudah dirampungkan. Termasuk bus yang digunakan untuk mengantar para jamaah menuju asrama haji dan embarkasi Bandara Sultan Iskandar Muda. Insyaallah, Senin (06/06) Pemkab Pidie Jaya juga akan melakukan Peusijuk CJH di Pendopo Bupati setempat." sampaikan Yani

Sesuai jadwal dari Kemenag RI, Kloter 1 Aceh akan terbang dari Bandara Internasional Sultan Iskandar Muda (SIM) Blang Bintang, Aceh Besar, menuju Bandara Internasional Pangeran Mohammad bin Abdul Aziz, Madinah, Arab Saudi, pada Rabu (15/06/2022) mendatang.

“Jamaah haji kloter 1 embarkasi kita akan masuk asrama pada tanggal 14 Juni 2022 berangkat dari Pidie Jaya dan diterima di asrama Haji Banda Aceh tgl .15 Juni 2022 pukul 08.00 WIB. Kemudian pukul 22.00 wib Jamaah diantar ke Bandara dan berangkat (take off) pada tanggal 15 Juni 2022 pukul 01.25 WIB,” terang Yani.

Untuk tahun ini jumlah jamaah calon haji untuk kabupaten Pidie Jaya yang berhak berangkat ke tanah suci adalah 54 jamaah terdiri dari 19 laki-laki dan 35 perempuan. Kepada CJH, Yani mengimbau untuk tetap menjaga kesehatan sebelum berangkat dan saat berada di Arab Saudi. Agar pelaksanaan ibadah haji berjalan lancar dan pulang dengan mabrur." Yani berharap sembari mengakhiri perbicaraan. (**)