21 November 2024
Daerah

Apel Perdana Pasca Lebaran Idul Fitri 1442 H


Liputangampongnews
Bertempat dihalaman Kantor kementerian Agama Kota Lhokseumawe, Kakankemenag Kota Lhokseumawe Drs. H. Boihakki, M.Sos memimpin apel pertama setelah libur hari raya Idul Fitri 1442 H, Senin (17/5). 

Apel pagi tersebut diikuti seluruh Kasi, Kordinator Pengawas dan  ASN Kemenag Lhokseumawe. Dalam kesempatan tersebut, Kakankemenag menyampaikan terimakasih atas kehadiran seluruh ASN dan karyawan karyawati Kankemenag Lhokseumawe. 

“Kami sangat mengapresiasi kehadiran Bapak/ibu pada hari ini. Bahwasanya kehadiran seluruh pegawai setelah Idul Fitri itu adalah bukti kesadaran yang tinggi atas tugas dan tanggung jawab saudara sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN)”.

“Mulai hari ini kita sudah kembali beraktifitas seperti biasa, laksanakan tugas dan fungsi kita dengan semangat dalam melayani masyarakat dan terus tingkatkan disiplin dalam kerja”. 

“Disiplin kerja tidak hanya sekedar disiplin masuk dan pulang kerja, tetapi lebih dari itu karena segala kedisiplinan itu bermuara kepada terlayaninya masyarakat dengan baik,” terang Boihakki.

Diakhir Kegiatan apel pagi tersebut, Kakankemenag menyampaikan ucapan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1442 H dan permohonan maaf kepada seluruh ASN dan Karyawan/ti Kankemenag Lhokseumawe.  

“Masih di hari yang Fitri, mari kita manfaatkan momen ini dengan saling bermaaf-maafan diantara kita, karena kita semua punya salah dan pernah berbuat salah diantara kita”. (*)