10 April 2025
Opini

1 Januari 2023 titik balik Sadar Gotong Royong & Musyawarah dalam menyelesaikan setiap persoalan disekitar kita

OPINI - Dua kekuatan besar bangsa ini yang sangat ditakuti penjajah Belanda dan Jepang di jaman doeloe., 2 kekuatan itu adalah musyawarah mufakat dan gotong royong.

Hari ini paska tsunami & gempa bumi 26 Desember 2004 senjata tersebut sudah berhasil dimusnahkan musuh dengan cara memanjakan masyarakat kita dengan gotong royong berbayar (peugleh rumoh droe teh di bayee). 

Hari ini, 18 tahun sudah kita baru merasakan dampaknya., Lihatlah pergeseran nilai budaya luhur peninggalan nenek moyang kepedulian terhadap lingkungan sekitar., Sekarang sudah menjadi barang langka bahkan hampir musnah.

Di awal tahun ini mari kita saling peduli terhadap lingkungan sekitar. Salah satu cara dengan  menetapkan tanggal gotong royong serentak (Gotong Royong Massal) 2 kali setahun dengan menghentikan semua aktivitas dari level Gampong, Kecamatan hingga tingkat Kabupaten dengan keterlibatan aktif Pemerintah (semua instansi) ,TNI, POLRI, Siswa-siswi (Pendidikan), Masyarakat gampong - kota tua dan muda. 

Mari kita kembalikan nilai-nilai kebudayaan bangsa. Menjaga keseimbangan alam merupakan tanggungjawab kita bersama.Kita jaga alam, alam jaga Kita. Salam Kemanusiaan.

OLEH : FAKHRURRAZI,S.ST,M.Si
Pegiat sosial & Pakar Ilmu Manajemen Kebencanaan