22 November 2024
BLT

Sebelum Hari Meugang Puasa, Semua KPM Bisa Menikmati BLT-DD

Foto : Hasbi,SE Kepala DPMG Pidie Jaya | LIPUTAN GAMPONG NEWS

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Gampong (DPMG) Kabupaten Pidie Jaya, Hasbi, SE menyatakan bahwa Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Insyaallah akan tuntas disalurkan kepada masyarakat paling lambat tanggal 1 April 2022.

Hal itu berarti diperkirakan sebelum hari "meugang puasa" masyarakat dapat mengantongi bantuan dana tersebut.

Menurut keterangan dari Hasbi, SE, Rabu (30/03/2022), hanya beberapa gampong lagi yang belum menyerahkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa tahap pertama, Januari-Maret 2022.

Ia mengatakan semua dana desa sudah masuk ke rekening masing-masing Gampong. Dan Insyaallah besok, Kamis (31/02) semua gampong sudah bisa mencairkan dana desa tersebut dari Bank.  Karena semua administrasi dan SPP (surat perintah pencairan) sudah masuk ke DPMG," akui Hasbi

Tambahkannya, sampai sore ini, Rabu (30/03) realisasi BLT-DD, BLT tahap 1 berjumlah 210 gampong dari 222 gampong di Pidie Jaya, dengan jumlah dana yang disalurkan Rp.13.423.100.000. hanya 12 gampong yang belum menyalurkan BLT, diusahakan sebelum meugang selesai semuanya.

"Insyaallah penyaluran BLD-DD kepada KPM akan tuntas sebelum bulan Ramadhan 1443 Hijriah. Sehingga masyarakat bisa memanfaatkan untuk memenuhi kebutuhan pokok bulan Ramadhannini", tegasnya

Melalui media ini Kepala Dinas DPMG Pidie Jaya berpesan, BLT DD Triwulanan pertama ini dapat dimanfaatkan dengan baik serta dapat meringankan beban masyarakat di masa paceklik seperti saat ini.

“Bantuan ini mohon dipergunakan dengan sebaik-baiknya untuk memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, bukan untuk hal-hal yg tidak penting”, sampaikan pak Kadis mengakhiri. (FAN)