22 Desember 2024
Daerah
Wakil Ketua DPRK Pijay

Respons Cepat Wakil Rakyat, Kevin Fahlevi Hasan Tambal Jalan Berlubang di Pidie Jaya

LIPUTANGAMPONGNEWS.IDWakil Ketua I DPRK Pidie Jaya, Kevin Fahlevi Hasan, MM dari Partai Amanat Nasional (PAN) kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat. Pada Minggu (22/12), ia mengambil langkah cepat dengan menambal jalan provinsi yang berlubang di Gampong Deah Pangwa, Kecamatan Trienggadeng, Kabupaten Pidie Jaya. Penambalan dilakukan secara swadaya masyarakat dan menggunakan dana pribadi Kevin.

Langkah ini mendapat apresiasi dari berbagai kalangan, mengingat jalan tersebut sudah hampir sepuluh tahun tidak tersentuh perbaikan. Puluhan pemuda setempat dilibatkan dalam proses penambalan, menunjukkan semangat gotong royong yang masih terjaga. "Kami sangat berterima kasih kepada Kevin yang telah menyediakan material dan mengirimkan tim untuk memperbaiki jalan yang setiap hari dilalui ratusan orang," ujar Masrul Razi, salah seorang pemuda Gampong Deah Pangwa.

Jalan provinsi yang berlubang ini diketahui sering memakan korban, khususnya pengendara roda dua. Kondisinya yang berbahaya membuat masyarakat sangat berharap adanya perbaikan permanen dari pihak terkait. "Sudah cukup banyak korban yang jatuh di jalan ini, kami sangat berharap Dinas PUPR Provinsi Aceh segera turun tangan," imbuh Masrul.

Saat dihubungi, Kevin Fahlevi menjelaskan bahwa dirinya sedang mengikuti bimbingan teknis (Bimtek) di Surabaya saat penambalan dilakukan. Namun, karena situasinya mendesak, ia langsung menginstruksikan timnya untuk segera bertindak. "Ini harus direspons cepat, tidak boleh dibiarkan, apalagi sudah banyak korban. Libur pun tidak jadi alasan untuk membantu masyarakat," tegas Kevin.

Respons cepat dari Kevin ini semakin menegaskan posisinya sebagai wakil rakyat yang dekat dengan masyarakat. Aksi tersebut bukan yang pertama kalinya dilakukan oleh Kevin, yang memang dikenal kerap turun langsung membantu masyarakat tanpa menunggu anggaran resmi. Ia juga mengimbau pemerintah daerah dan provinsi untuk segera merespons kebutuhan warga terkait perbaikan jalan.

Warga Deah Pangwa berharap langkah Kevin menjadi perhatian bagi instansi terkait, terutama Dinas PUPR Provinsi Aceh, agar segera mengambil tindakan lebih besar. "Kami sangat bersyukur ada wakil rakyat seperti Kevin yang peduli. Semoga pemerintah segera menindaklanjuti," harap salah seorang warga. (**)