21 November 2024
Daerah
Pilkada 2024 Menjadi Sorotan

Rakyat Pidie Jaya Butuh Pemimpin Idaman

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Pada Pilkada 2024, rakyat Pidie Jaya telah menegaskan keinginannya akan pemimpin yang dapat mewakili kebutuhan dan aspirasi mereka. Dalam suasana politik yang semakin memanas, masyarakat setempat semakin keras menyoroti profil calon pemimpin yang dianggap ideal.

Dalam diskusi yang digelar di berbagai tempat, baik di warung kopi, rumah-rumah, maupun di media sosial, masyarakat Pidie Jaya menyoroti beberapa kriteria yang mereka anggap penting untuk dimiliki oleh calon pemimpin mereka. 

"Sudah saatnya Pidie Jaya memiliki pemimpin yang visioner dan peduli pada rakyatnya," kata Mursyidi alias Bos Niger salah seorang warga Pidie Jaya kepada liputangampongnews.id, Rabu (1/5). 

Kebutuhan akan pemimpin yang mampu mengatasi berbagai persoalan di Pidie Jaya, seperti infrastruktur, kesehatan, pendidikan, dan pengentasan kemiskinan, menjadi sorotan utama. 

Sejumlah nama calon pun mulai bermunculan, namun masyarakat Pidie Jaya tetap berharap agar Pilkada 2024 akan menghasilkan pemimpin yang benar-benar mampu membawa perubahan positif bagi daerah mereka. 

Dengan semakin dekatnya Pilkada, harapan masyarakat Pidie Jaya semakin besar untuk mendapatkan pemimpin IDAMAN yang dapat mengangkat kesejahteraan daerah, sebut Abu Nazir. (**)