Piala Dunia 2022 Qatar Menjadi Hiburan Tersendiri Bagi Pecinta Sepak Bola
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Bagi pencinta Sepak bola, tentunya Ajang Piala dunia 20222 Qatar menjadi sebuah hiburan bagi masyarakat, apa lagi dengan nonton bareng (Nobar).
Hal tersebut di ungkapkan oleh seorang wartawan senior di Kabupaten Nagan Raya Bung Sofyan Hs kepada awak media, Kamis (24/11/2022).
"Nonton bareng Piala Dunia 2022 Qatar memang menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta sepak bola, apa lagi bila team yang di jagokannyan bermain"ujar Bung Sofyan Hs yang Juga jurnalis Jurnal86.com.
Dikatakan lagi, hampir setiap warung kopi di wilayah Nagan Raya menyediakan layar lebar untuk menonton piala dunia 2022 Qatar, agar lebih jelas melihat jalan nya pertandingan.
"Bukan hanya di warung-warung kopi saja masyarakat menonton piala dunia, malah di Di Desa Ujong Krueng pemerintah Desa menyediakan tempat nonton bareng di kantor Desa"ucapnya.
Ia berharap momentum Nonton bareng piala dunia jangan di jadikan sebagai taruhan judi, karena bisa merusak kaedah adat dan agama di Bumi Serambi Mekah.
"Dari pada taruhan judi di piala dunia 2022 Qatar alangkah baiknya di belikan makanan dan minunman sambil menonton" ujarnya. (**)