26 Juni 2024
Peristiwa

Mahasiswa Asal Bireuen Ditemukan Tewas Tenggelam di Irigasi Leubok

Foto : Tim Sar dan PMI Pidie Jaya Mengevakuasi Jenazah Korban | LIPUTAN GAMPONG NEWS

Liputangampongnews.id - Maulana (19) Mahasiswa, Warga Gampong Abeuk Jaloh, Kecamatan Jangka,  Kabupaten Bireuen ditemukan tewas tenggelam di kawasan irigasi Leubok Gampong Seunong, Kecamatan Meurah Dua, Kabupaten Pidie Jaya, Selasa (05/10) sekitar pukul 15.00 WIB.

Disampaikan Kapolsek Meurah Dua, Iptu Syahril, pihaknya mendapatkan Informasi awal dari Masyarakat Gampong Seunong, bahwa ada salah seorang mahasiswa asal Bireun yang tenggelam di Irigasi Leubok saat mandi dengan teman-temannya.

Berdasarkan informasi tersebut Kapolsek beserta anggota bergerak menuju lokasi kejadian untuk mengecek kebenaran informasi itu, ternyata benar, Korban adalah Maulana (19) Mahasiswa Warga Gampong Abeuk Jaloh, Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireun.

Menurut keterangan saksi yang juga teman korban, kami bersama korban berangkat dari bireuen menuju Pidie Jaya, tujuannya untuk menghadiri pesta perkawinan di Gampong Blang Usi, Kecamatan Ulim.

Setelah menghadiri pesta kami menuju Irigasi Leubok Gampong Seunong, hendak mau mandi disungai, kata saksi, sesampainya di pinggir Irigasi korban langsung turun melewati turunan air Irigasi kemudian korban langsung tenggelam. 

Tim SAR Pidie Jaya, PMI Pidie Jaya, Personil Polsek Meurah Dua, Anggota Koramil 28 Meurah Dua dan warga setempat membantu melakukan pencarian disekitar irigasi tersebut.

Korban berhasil ditemukan sekitar pukul 15.27 WIB. Setelah di evakuasi dari sungai, korban langsung dibawa menggunakan Mobil Ambulance milik PMI ke Rumah Sakit Umum Daerah Pidie Jaya untuk divisum. (**)