Kapolsek Jeunib Berbagi Dengan Orang Sakit Dan Kurang Mampu
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Kapolsek Jeunib Ipda Arizal, S.H., Peduli sesama, antar Bantuan Sembako untuk Warga kurang mampu dan Sakit Menahun didesa Lhok Kulam, Kamis (3/11)
Kapolres Bireuen AKBP Mike Hardy Wirapraja SIK, MH melalui Kapolsek Jeunib Ipda Arizal, S.H kepada media ini mengatakan " Kegiatan tersebut sudah menjadi agenda Sosial Polsek Jeunib
"Ini sudah menjadi agenda kami, sebagai bentuk rasa kepedulian kepada sesama yang membutuhkan bantuan"terang Ipda Arizal, S.H.
Didampingi Anggota dan Perangkat Desa Lhok Kulam, Kapolsek Jeunib menyerahkan Bantuan 1 Sak Beras dan 1 Paket Sembako untuk Ibu Nurlatifah(70) yang menderita Sakit Menahun
Kapolsek mengatakan, Saat ini Ibu Nurlatifah tinggal Seorang diri, anak Laki-laki Satu-satunya sudah pergi merantau ke Malaysia
Selama ini Ibu Nurlatifah untuk Sehari-hari hanya mengharapkan bantuan dari sanak saudara dan tetangganya
Semoga bantuan kami bisa membantu kebutuhan sehari - hari Ibu Nurlatifah dan keluarga ucap Ipda Arizal, S.H.
Pewarta : Adi Saleum