Dihina Oknum Keuchik, Wartawan Bireuen Minta Pendampingan YARA
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Pimpinan Redaksi media online LINTAS NASIONAL mendapat pelecehan dan penghinaan oleh Keuchik yang juga Ketua Badan Kerjasama Antar Desa (BKAD) Kecamatan Simpang Kabupaten Bireuen pada Senin 24 Januari 2022.
Ketua BKAD Simpang Mamplam Rusydi Muhammad dinilai telah menghalangi tugas Pers sebagaimana diatur dalam UU Pers nomor 40, ia juga memaki wartawan dengan kata-kata binatang.
Karena tidak terima, yang bersangkutan telah melaporkan hal itu ke Polres Bireuen pada Senin 23 Januari 2022 sore.
Dalam hal ini Pimred lintasnasional.com telah menunjuk Ketua Yayasan Advokasi Rakyat Aceh (YARA) perwakilan Bireuen Muhammad Zubir Muhammad Zubir SH, MH, CPCLE sebagai kuasa hukumnya.
M. Zubir yang juga sebagai kuasa hukum media lintasnasional.com (LN) yang dikonfirmasi awak media membenarkan hal itu dan siap memberikan pendampingan hukum kepada korban.
"Kita akan memberikan pendampingan kepada Pimred LN hingga ke pengadilan, intimidasi terhadap wartawan merupakan kasus yang sangat serius," tegas Zubir pada Selasa 25 Januari 2022.
Ia menyebutkan berdasarkan hasil rekaman, Ketua BKAD terancam pasal 310 ayat 1 KUHP dan UU ITE Pasal 27 ayat 3, yang mana Ketua BKAD telah menyerang kehormatan orang lain atau nama baik orang lain.
"Kita akan kawal terus kasus ini sampai tuntas, kedepannya agar tidak ada lagi kasus seperti ini. kita berharap, agar menjadi pelajaran dan untuk mencerdaskan," sebut M. Zubir
Menurut Zubir, wartawan dalam melaksanakan tugasnya dilindungi oleh UU Pers, narasumber juga punya hak memberikan jawaban atau tidak memberikan jawaban, namun tidak dibenarkan menghina atau menyerang kehormatan orang lain.
"Menghina dan memaki orang lain dapat dipidana penjara, saat ini kita tunggu pihak Polres Bireuen bekerja, kita harap kasus ini segera diproses agar tidak menjadi isu liar di media dan menjadi polemik antar Keuchik dan wartawan," pinta M. Zubir
Pewarta: Adi Saleum