Bertekad Jadi No 1 di Pidie Pada Pilkada Serentak 2024, Ini Visi Misi Abi Muhammad Nur
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Pilkada serentak 2024 masih 17 bulan lagi dari sekarang, namun sudah banyak nama-nama Bakal Calon (Balon) Bupati Pidie yang bermunculan, baik yang berdomisili di Pidie maupun di luar Pidie.
Salah satu Balon Bupati Pidie pada Pilkada 2024 yang saat ini menjadi perbincangan dari berbagai kalangan diberbagai tempat, termasuk di Cafe-cafe tempat mangkalnya para kawula muda, adalah Tgk. Muhammad Nur, S.Hi.
Sosok Tgk. Muhammad Nur, S.Hi., dimana ayahnya adalah Abu Wahab Krueng Seumideun, merupakan salah satu tokoh 76 Aceh Merdeka (AM) ketika itu.
Tgk. Muhammad Nur bin Abu Wahab Krueng Semideun, atau dikenal juga dengan Abi Muhammad Nur, merupakan anggota DPRK Pidie periode 2019-2024. Ia saat ini juga menjabat sebagai Ketua DPW PNA Pidie.
Selain itu, Abi Muhammad Nur tercatat aktif sebagai Imam Masjid baitul mukmin Krueng Dayah dari 2009 sampai 2012, dan aktif sebagai Khatib di mesjid yg sama dari 2012 sampai 2014.
Pria kelahiran krueng seumideun 10 Juli 1978 yang beristrikan Ummi sudarmi dan dikarunia 6 (enam) orang anak ini pernah mengenyam pendidikan di MIN Krueng Seumideun 1984-1990, MTsN Krueng Seumideun 1990-1993, MAN Beureunuen 1993-1996.
Pernah memperdalam ilmu agama selama ± 11 tahun di Pesantren MUDI Mesra Samalanga, sembari mengikuti kuliah di STAIN Malikussaleh Lhokseumawe dari 2002 sampai 2008, sehingga Ia berhak menyandang S.Hi.
Kepada awak media ini, Abi Muhammad Nur yang dikenal aktif diberbagai kegiatan sosial ini menuturkan, bahwa Ia sudah siap dan bertekad untuk meraih Pidie 1 (Bupati), dalam Pilkada serentak 2024 nanti.
Sejak dini sudah mempersiapkan diri sebagai Balon Bupati, baik secara mental, administrasi maupun secara finansial untuk biaya politik nantinya, sebut Abi Muhammad Nur.
Sebagai Balon Bupati, Visi dan Misi pun sudah Ia persiapkan, sebagai bukti kesiapannya dalam "Pertarungan di 2024",.
Adapun Visi dan Misi sebagai Balon Bupati Pidie pada Pilkada serentak 2024 nanti, yang Ia disampaikan,
Visi
Terwujudnya kabupaten pidie Sebagai Rumah Bersama Yang Cerdas, Sejahtera, Berdaya Saing, Menghargai Perbedaan dan Memiliki Jiwa Gotong Royong”.
Rumah Bersama, memiliki makna filosofis penting, dimana Pidie menjadi rumah bagi semua elemen masyarakat Pidie.
Cerdas ,
Pemerintah dan masyarakatnya dapat memecahkan setiap masalah yang timbul dengan mengoptimalkan segala sumberdaya yang dimiliki dan mampu dalam pengembangan dan pengelolaan berbagai sumber daya untuk digunakan secara efektif dan efisien dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi.
Sehingga nantinya dapat memaksimalkan pelayanan publik serta mendukung pembangunan yang berkelanjutan dan berpegang kepada "Adat bak Po Teumeureuhom, Hukom bak Syiah Kuala, Qanun bak Putroe Phang, Reusam bak Bentara".
Sejahtera,
Terciptanya masyarakat yang adil makmur ditandai dengan derajat pendidikan dan kesehatan serta kondisi ekonomi
masyarakat yang lebih baik.
Berdaya Saing, Masyarakat yang memilki keunggulan kompetitif untuk menghadapi persaingan di masa yang akan datang.
Menghargai Perbedaan , Masyarakat memiliki sikap saling menghargai, saling menghormati perbedaan dan keberagaman, tanpa ada diskriminasi terhadap kelompok atau golongan yang berbeda.
Memiliki Jiwa Gotong Royong, Masyarakat yang memiliki rasa kekeluargaan, tolong menolong dan bekerja sama dengan sukarela untuk mencapai tujuan yang diinginkan.
Misi
Menciptakan tata kelola pemerintahan yang baik dengan dukungan teknologi untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Meningkatkan kualitas sumber daya manusia melalui pelayanan pendidikan dan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau.
Membangun perekonomian yang kreatif dan inovatif untuk meningkatkan kesejahteraan.
Meningkatkan ketahanan masyarakat dalam menghadapi berbagai macam ancaman dan bencana.
Membangun sarana dan prasarana yang memadai untuk mendukung terwujudnya kabupaten cerdas dan makmur.
Serta menguatkan budaya masyarakat yang saling menghargai dan jiwa gotong royong.
Demikian Visi dan Misi Abi Muhammad Nur, seorang tokoh muda Pidie yang cukup aktif menyuarakan kepentingan masyarakat di DPRK Pidie, dan beliau juga cukup dikenal oleh berbagai kalangan, karena selain mudah bergaul juga berjiwa sosial. (ASNAWI ALI)