16 April 2025
Daerah

BEJO Rampungkan Kepengurusan Kabupaten Kota se Aceh

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Benteng Jokowi atau yang disingkat BEJO melakukan persiapan dan konsolidasi Nasional menjelang Acara Deklarasi Nasional Benteng Jokowi (BEJO) for Ganjar Pranowo di Jakarta September Mendatang (Rabu, 19/7/2023).

Sekretaris Jenderal BEJO Pusat Zaenal Aziz kepada media ini mengatakan Benteng Jokowi (BEJO) sudah merampungkan hampir 70 persen kepengurusan secara Nasional.

Zaenal menambahkan, bahwasanya Benteng Jokowi sudah sangat intens berkomunikasi dan melakukan koordinasi dengan partai yang mengusung Ganjar Pranowo yaitu Partai demokrasi Indonesia perjuangan juga hari ini kita telah mendatangi Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo di jalan diponegoro 72 yang saat ini diketuai oleh Bapak Ahmad Basarah untuk melakukan koordinasi.

“Ini merupakan Langkah kongkrit BEJO setelah menyelesaikan kepengurusan di tingkat DPD Provinsi se Indonesia”, Sebut Zaenal. 

Zaenal mengungkapkan penguatan terus dilakukan seperti Jawa Barat, Banten, Jawa Timur, DKI dan Aceh, khususnya Aceh Bejo akan terus melakukan pengembangan dan penggalangan secara massif untuk menyelesaikan kepengurusan di semua tingkatan.

Zaenal sangat optimis untuk di Aceh Benteng Jokowi akan melakukan koordinasi secara intens dengan seluruh elemen sehingga pemenangan Ganjar Pranowo akan memperoleh kemenangan yang signifikan.

Untuk daerah lain khususnya Indonesia bagian Timur Benteng Jokowi sudah sangat Optimal baik secara relawan maupun struktural BEJO sendiri, tutup Zaenal. 

Sementara itu, Ketua DPD Benteng Jokowi Aceh Yuchandra Hasballah atau dikenal Bang Chand mengatakan, DPD Benteng Jokowi Provinsi Aceh sudah menyelesaikan struktur kepengurusan dan sedang melakukan koordinasi dengan Kabupaten Kota se Aceh untuk percepatan finalisasi kepengurusan sehingga pada saat deklarasi Nasional dilaksanakan maka Aceh juga sudah siap seluruh Kab/kota.

Bang Chand juga menjelaskan bahwasanya kecintaan  Bapak Jokowi untuk Aceh sangat kuat terbukti beliau merupakan satu-satunya Presiden yang paling sering berkunjung ke Aceh, Jadi kita sangat Optimis Bapak Ganjar Pranowo akan sangat diterima di Aceh sebagai sosok yang akan meneruskan perjuangan Bapak Jokowi. (**)