16 Oktober 2024
Gampong

Ambruk, Jalan Panteraja - Cubo Tak Kunjung Diperbaiki

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Jalur lintas dari Desa Pante Raja menuju kawasan Cubo, Kecamatan Bandar Baru, Pidie Jaya ada beberapa titik di temui jalan amblas, tepatnya di kawasan Gampong Kayee Jatoe, sehingga membahayakan penguna jalan di malam hari.

"Jalan amblas ini sudah terjadi hampir satu tahunan tanpa adanya perbaikan sama sekali, amblas nya jalan ini di akibatkan intentitas hujan tinggi membuat badan jalan tergurus ke bawah," sebut Yusri (46) warga gampong Kayee Jatoe, Pada Rabu (30/3) saat di temui wartawan di lokasi.

Menurut Yusri, bahwa jalan amblas itu pernah memakan korban penguna jalan saat melintas jatuh ke lokasi amblas, sehingga dirinya berinisiatif untuk memberikan sedikit tanda bahaya di pinggir jalan amblas ini.

Tanda yang berikan oleh Yusri pun hanya sebatas kayu yang di berikan plastik dan tali untuk sebagai tanda adanya jalan amblas di lokasi itu, bahkan dirinya khawatir ketika malam hari dengan kondisi daerah yang gelap tanpa penerangan jalan.

"Kita berharap kepada pemerintah agar jalan yang amblas di berapa titik di Desa Kayee Jatoe ini segera di bangun sebelum jatuh korban banyak, begitu juga untuk sementara waktu dengan adanya police line, biar penguna jalan tahu dan hati-hati," kata Yusri.

Jalan yang mengalami amblas ini di perkirakan sekitar puluhan meter yang berada di dua lokasi dengan kondisi badan jalan cuma tingga beberapa meter lagi, kalau kendaraan roda empat harus ekstra hati-hati jika melewati jalur ini.

"Ini saya pasang seadanya dulu agar tak makan korban lagi, tapi orang dinas pernah kemari cuma poto-poto aja, gak tahu dari dinas mana dan jalan ini merupakan jalur yang sering di lewati bupati saat pulang kerumahnya di Kayee Jatoe sana," tukas Yusri. (**)

-->