22 November 2024
Daerah

Alami Penganiayaan, Salah Seorang Wartawan di Kota Subulussalam Lapor Polisi

LIPUTANGAMPONGNEWS.IDM. Rifa Tumorang salah seorang wartawan di Kota Subulussalam mengalami penganiayaan saat pulang ke rumahnya. Insiden tidak menyenangkan itu terjadi saat hendak memasuki gang menuju rumahnya pada Senin malam (7/10) sekitar pukul 20:30 WIB. 

Rifa, menyalakan lampu sein kiri saat mamasuki gang, tiba-tiba pengendara motor berinisial AT bersama istrinya melewati jalan tersebut dengan menggeber-geber motornya di depan rumah sang wartawan.

M. Rifa Tumorang, merasa terganggu dan menghampiri AT dan bertanya, "Mengapa Anda menggeber motor di depan rumah saya? Jika ada kesalahan, saya minta maaf, tetapi tidak perlu seperti itu."

Tak lama setelah itu, anak dari AT yang diketahui bernama Robert keluar dari rumah dan langsung meninju kepala M. Rifa Tumorang, kemudian diikuti oleh ayahnya, AT. 

Beruntung, warga sekitar segera melerai perkelahian tersebut, meskipun demikian, wartawan tersebut mengaku mengalami rasa sakit dan ketakutan atas kejadian tersebut.

Setelah insiden itu, M. Rifa Tumorang bersama istrinya langsung menuju Polres Subulussalam untuk melaporkan kejadian yang menimpa dirinya. 

Pihak kepolisian menyarankan agar korban melakukan visum terlebih dahulu. Esok harinya, Selasa (08/10/2024) sekitar pukul 11:24 WIB, wartawan tersebut kembali ke Polres Subulussalam untuk membuat laporan resmi terkait penganiayaan yang dialaminya.

Korban berharap agar pelaku penganiayaan segera ditangkap dan diproses sesuai hukum yang berlaku, Selasa (9/10). (BM)