21 November 2024
Olahraga

Turnamen Mini Soccer U-14 Kayee Jatoe Cup; Tuan Rumah Tersingkir, Empat Tim Lolos Ke Semifinal

LIPUTANGAMPONGNEWS.IDTurnamen Mini Soccer U-14 Kayee Jatoe Cup yang digelar oleh Pemerintah Gampong Kayee Jatoe MukimTeupin Raya Kec Glp Tiga Kab Pidie yang dimulai sejak tanggal 1 Agustus 2024 lalu sudah memasuki babak semifinal pada Senin (12/08/2024). 

Turnamen yang digelar dalam rangka menyambut HUT RI-79 ini dilangsungkan di lapangan sepakbola mini Gampong Kayee Jatoe. Ada empat tim yang sudah memastikan diri lolos ke semifinal kebetulan mereka juga mewakili dua mukim yang berbeda, Junior CT (Gampong Cot Tunong) dan Junior Krueng Jaya (Gampong Krueng Jangko) mewakili Mukim Aron sedangkan Tunas Muda (Gampong Blang Drang) dan Delta Academy (Gampong Dayah Tanoh) mewakili Mukim Teupin Raya. 

Di babak delapan besar para pemain dari keempat semifinalis ini terlihat tampil penuh semangat, kompak dan agresif sehingga mereka berhasil menang atas lawan-lawannya

Junior CT FC yang dikapteni oleh Mister lolos ke semifinal usai berhasil membobol gawang tim tuan rumah Kayee Jatoe Junior B yang kawal oleh Akbar JP dengan skor telak 3-0 sedangkan Tunas Muda FC juga berhasil lolos ke empat besar setelah mengalahkan Tim Redmel Junior (Gampong Reudeup Meulayu) juga dengan skor meyakinkan 3-0.

Sedangkan Delta Academy menjadi tim ketiga yang memperoleh tiket semifinal setelah mengalahkan Perkasa Amud juga dengan skor 3-0. Sementara itu Junior Krueng Jaya FC menjadi tim terakhir yang menyegel tiket ke semifinal setelah menang dramatis atas Panjoe FC dengan skor tipis 2-1. 

Di babak semifinal pertama yang digelar pada Hari Rabu, 14 Agustus 2024 Junior CT FC akan berhadapan dengan Delta Academy sedangkan di semifinal kedua Tunas Muda FC akan menghadapi Junior Krueng Jaya pada hari Kamis (15/08/2024). Kedua pertandingan tersebut akan dimainkan pada jam 17.00 WIB. 

Dari amatan media ini, antusiasme dan animo masyarakat terutama anak-anak dan remaja untuk menyaksikan turnamen ini sangat besar hal ini bisa dilihat penuhnya lokasi setiap pertandingan berlangsung. Turnamen ini juga memberikan keberkahan tersendiri bagi para penjual makanan keliling yang menjajakan makanan dan minuman di sekitar lokasi pertandingan.

"Semoga turnamen ini bisa berjalan sukses sampai final digelar tanggal 18 Agustus nanti dan kami berharap kepada para penonton dan pedagang untuk selalu menjaga ketertiban dan menjaga kebersihan lokasi dengan tidak membuang sampah sembarangan" Harap Marjan Irwanda, Ketua Panitia Kegiatan.