Tugu Pahlawan Krueng Panjoe Kurang Perawatan
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID- Tugu Pahlawan Krueng Panjoe perbatasan Kecamatan Kutablang dan kecamatan Peusangan , Kabupaten Bireuen, Rabu (30/03/2022).
Tugu pahlawan Krueng Panjoe memiliki makna sejarah yang sangat bermakna , sebagai bukti bahwa di tanah Krueng Panjoe pernah terjadi pertumpahan darah Rakyat Aceh melawan penjajahan asing ( jepang ) .
Bazamir yang di sapa Abah selaku tokoh Krueng panjoe kepada media ini " menceritakan sejarah Endatu yang di turun kan dari sesepuh
Di tugu tersebut terukir kalimat " pertempuran antara TKR/Rakjat melawan tentara Djepang tanggal 24- 11- 1945. ( Kroeng Pandjoe ) .
Tugu Pahlawan tersebut merupakan situs sejarah Perjuangan Rakyat Aceh terhadap penjajah . Banyak pahlawan Aceh yang berguguran melawan para penjajah tersebut.
Dan sekarang tugu pahlawan , terlihat tidak di perhatikan, tidak di rawat dan tidak dipelihara dengan baik , padahal dengan ada nya tugu pahlawan tersebut supaya generasi muda dan penerus Bangsa Indonesia tahu makna perjuangan untuk negara Indonesia , khusus nya perjuangan Rakyat Aceh , Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawan nya .
Bazamir sangat mengaharapkan kepada Pemkab Bireuen dan Pemerintah Aceh , untuk memperhatikan situs sejarah tugu pahlawan Krueng Pandjoe tersebut pungkas nya .
Kepala bidang ( Kabid ) Kebudayaan Disdikbud Bireuen , Reza Fitria , S.Si .M.Sc dikonfirmasi via telpon dan pesan suara pada hari Rabu 30/03/2022 menjelaskan " Bidang kebudayaan selalu mendapatkan alokasi anggaran yang paling kecil dibandingkan dengan bidang pendidikan , karena kecil alokasi anggaran tidak bisa bergerak, padahal untuk penyelamatan dan perlindungan situs cagar budaya itu sangat penting ,pungkasnya .
Pewarta : Adi Saleum