22 November 2024
Daerah

Terkait Pergantian Ketua BRA, JASA : Kami Ikuti Keputusan Mualem

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Terkait isu pergantian Ketua Badan Reintegrasi Aceh (BRA ) Eks Kombatan GAM tolak Kontraktor Pimpin BRA yang dianggap tidak jelas asal usulnya dan dianggap tidak becus dan tidak pantas memimpin lembaga BRA tempat eks Kombatan GAM bernaung. Atas permasalahan tersebut Ketua JASA Wilayah Batee Iliek Kabupaten Bireuen  memberikan tanggapannya, Senin (14/11). 

Ketua Jaringan Aneuk Syuhada Aceh (JASA) Wilayah Batee Iliek, Tgk Mauliadi Sulaiman kepada Media ini mengatakan, JASA Bireuen tidak mau ikut campur dalam permasalahan internal Pemimpin BRA Pusat, tentang isu pergantian Ketua BRA Pusat.

 Kata Mauliadi, kami JASA Bireuen tidak ingin masuk lebih lebih dalam tentang isu yg beredar di medsos ( media sosial ) saat ini, tentang Pimpinan BRA Pusat.

Kami JASA Bireuen  mengikuti dan menerima keputusan Mualem selaku orang tua kami, kami JASA Bireuen sangat mendukung atas keputusan orang tua kami dan menghormati     Ketua Dewan Pimpinan Aceh Partai Aceh (DPA-PA), Muzakir Manaf yang disapa Mualem sebagai Panglima Pusat.

Mauliadi mengatakan, apa yg menurut Mualem benar dan baik maka kami tetap mendukung , pungkasnya. (Adi Saleum)