Mukhlis Takabeya Bantu Sembako Untuk Pengungsi Rohingya
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID -- Pengusaha Bireuen H. Mukhlis Takabeya bantu 114 pengungsi Rohingya yang terdampar di Desa Alue Buya Pasie , Kecamatan Jangka, Kabupaten Bireuen, Senin (07/3/2022).
Adapun bantuan yang diberikan berupa sembako dan nasi bungkus , yang langsung di serahkan kepada pengungsi Rohingnya .
Mukhlis mengatakan, bantuan yang diberikannya demi kemanusiaan dan bentuk kepedulian sesama manusia, ditambah lagi pengungsi banyak kaum hawa dan anak anak di bawah 15 Tahun.
Setidaknya dengan bantuan yang diberikan bisa membuat para pengungsi Rohingnya bisa bertahan untuk hidup, dikarenakan selama ini mereka terombang ambing diperairan.
Harapan H.Mukhlis semoga kita saling perduli dan bersama sama membantu pengungsi Rohingnya demi kemanusiaan.
Apalagi Aceh pernah mengalami konflik berkepanjangan di tanah rencong, begitu pula yang dialami saudara kita Rohingnya, pungkas nya mengakhiri. (Adi Saleum)