Kapolda Aceh Berikan Penghargaan Kepada Polisi Meupep Pep Bireuen
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Bripka Rahmad Hidayat Polisi Meupep Pep Bireuen, Dapat Penghargaan Dari Kapolda Aceh Irjen Pol Drs Ahmad Haydar, S.H., M.H, Jumat 23/9/2022.
Penghargaan tersebut diserahkan Kapolda Aceh bertepatan Syukuran Hari Lalu Lintas Bhayangkara Ke 67 Tahun 2022 di Polda Aceh.
Penghargaan tersebut diberikan Kepada Bripka Rahmad Hidayat sebagai bentuk dedikasi dan loyalitas yang luar biasa dalam tugas sebagai dikmas lantas sehingga mendapat apresiasi dari tokoh masyarakat
Selain Menerima Piagam Penghargaan Bripka Rahmad Hidayat juga mendapatan Nasi Tumpeng dari Kapolda Aceh
Siapa yang tidak mengenal Sosok Bripka Rahmad Hidayat, Personil Lalu Lintas yabg bertugas di unit Dikyasa Satlantas Polres Bireuen
Yang selalu memberikan himbauan Berlalu Lintas Kepada Pengguna Kenderaan Khususnya Dikota Juang Bireuen, Dengan Khas Bahasa Acehnya hingga dijuluki Polisi Meupep Pep oleh Masyarakat Setempat hingga sangat dikenal dikalangan Sekolah Mulai dari tingkat TK hingga SMA
Untuk diketahui, Bripka Rahmad merupakan putra Asli Gampong Cureh, Kecamatan Kota Juang, Kabupaten Bireue, Aceh, kelahiran tahun 1985.
Pewarta : Adi Saleum