22 November 2024
Daerah

Rp.1.3 M APBK Pidie Jaya Dialokasikan Untuk Pengadaan Mobil Dinas Kajari dan Kapolres

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya mengalokasikan Rp.1,3 Milyar dari Anggaran Pendapatan Belanja Kabupaten (APBK/APBD) untuk  pengadaan dua unit mobil dinas instansi vertikal Kejaksaan dan Polres Pidie Jaya.

Diketahui, pengalokasian anggaran untuk pengadaan mobil dua instansi vertikal itu tercantum di Rekap - Rencana Umum Pengadaan (RUP) tahun Anggaran 2022 yang sumber dananya APBD dengan Kode RUP 33428929.

"Jadwal pelaksanaan untuk pemenang kontrak dilakukan pada Februari 2022 dengan pemanfaatan barang pada bulan Maret 2022."

Edi Fakhrurradi Mahasiswa Jurusan Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Malikulsaleh (UNIMAL) Lhoksumawe, angkat bicara terkait rencana pengadaan dua unit mobil mewah untuk Kejaksaan dan Polres Pidie Jaya, Edy merasa terkejut dan sontak saja dia mengatakan, tidak selayaknya Pemkab beli mobil dinas untuk Instasi Vertikal, apalagi ini masih Pandemi Covid-19.

"Seharusnya pengadaan Mobil Dinas untuk Instansi Vertikal seperti Kejaksaan dan Polres bukan ranahnya Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya, mereka itu kan Instansi Vertikal punya anggaran sendiri untuk pengadaan Mobil operasional setingkat Kajari dan Kapolres, " kata Edy Mahasiswa Unimal asal Pidie Jaya itu.

Kenapa harus Pemkab yang beli mobil untuk Instansi Vertikal, masih banyak persoalan lain yang harus ditangani Pemkab Pidie Jaya, seperti kemiskinan dan cukup banyak jalan dan jembatan serta infrastruktur lainnya yang harus ditangani mengingat kondisi Infrastuktur di Pidie Jaya sungguh sangat memprihatinkan, tukas Edy.

Sementara itu, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Kabupaten (BPKK) Pidie Jaya Drs. M. Diwarsyah dikonfirmasi awak media via pesan singkat WhatsApp, Senin (21/2) terkait pengadaan dua unit mobil mewah untuk Kejaksaan dan Polres mempersilakan awak media untuk melakukan konfirmasi ke pimpinan.

"Konfirmasi kepimpinan mantong,. Adinda ,. Jk terkait kebijakan dan pandemi,. meunyoe long hanya metode penempatan anggaran Dan pelaksanaan pengadaan barang yg di maksud," ujar Diwarsyah via pesan singkat WhatsApp. (**)