22 November 2024
Gampong

Merugi, Petani Gampong Paloh Raya Butuh Saluran Air

Foto : Muchlis Ismail, Keuchik Gampong Paloh Raya | LIPUTAN GAMPONG NEWS

 

LIPUTAN GAMPONG NEWS - Petani Gampong Paloh Raya, Kecamatan Kuta Blang, Kabupaten Bireuen  mengeluh akibat tidak adanya saluran air yang memadai di areal persawahan warga. Petani meminta Pemkab Bireuen untuk membangun saluran air di areal persawahan mereka. 

Setiap musim tanam petani sering merugi, di akibatkan tidak ada saluran air sehingga air dari waduk Payani tidak mengalir ketika musim hujan, sawah mereka tergenang hingga padi mereka mati dan gagal panen. 

Muchlis Ismai Keuchik Gampong setempat mengatakan, sering kali keluh kesah petani dan kelompok tani  yang melapor kepada Keuchik agar Keuchik memohon kepada Pemkab Bireuen dan Pemerintahan Aceh , supaya di areal persawahan Gampong tersebut di bangun prasarana saluran air . 

Muchlis Ismail menyampaikan setiap luapan air dari payani selalu terbenam persawahan. Sudah berpuluh tahun setiap menaman padi, masyarakat dan kelompok tani yang mata pencarian nya di sawah merugi terus menerus. Di karenakan gagal panen.

Apabila Pemkab Bireuen di tahun 2022, prasarana saluran air itu bisa di bangun untuk menahan luapan air, jika ini dibangun kemungkinan petani di Gampong kami tidak merugi dan gagal panen, kata Keuchik Muchlis. 

Setiap ada Musrembang di Kecamatan saya sering mengajukan dan mengusulkan untuk di bangun sarana saluran air di sawah. 

Harapan petani dan kelompok tani di tahun 2022, bisa terwujud, pungkas Keuchik Mukhlis, Selasa (11/1). 

Pewarta: Adi Saleum 
Editor: Elsa