08 September 2024
Opini

Menyikapi Mahasiswa Yang Organisasi Sukses dan Kuliah Gagal

Foto : Ali Misran Pulungan | LIPUTAN GAMPONG NEWS

OPINI - Organisasi yang di miliki mahasiswa merupakan salah satu penambah skill di luar jam kuliah, di organisasi mahasiswa bakalan mendapatkan skil yang mungkin bisa menambah pengetahuan untuk masa depan seorang mahasiswa, baik itu berupa skil comunikatif, konseptor, surat menyurat dan lain sebagainya, mulai dari hal yang terkecil sampai yang terbesar, bahkan bisa berada di panggung strategis di dalam organisasi di eksternal ataupun di internal.  

Kegiatan berorganisasi ini banyak mmberikan infact atau manfaat, seperti meningkatkan pengetahuan dan wawasan, meningkatkan kemampuan sosial, memperluas relasi, dan juga mengembangkan kapasitas dirinya, baik berupa cara penyampaian aspirasi, inisiasi dan lain sebagainya. 

Sedangkan kampus atau yang biasa dikatakan perguruan tinggi yang dimana hal tersebut sebagai tempat meneguk dalam nya sumber pengetahuan yang lebih tinggi, di kampus seseorang akan belajar banyak ilmu hal, baik ilmu yang terkecil sampai ilmu yang terbesar seperti ilmu komikasi, filsafat, sejarah, beragama dan lain sebagainya. Kampus juga tidak hanya tempat mengembangkan keilmuan, tetapi juga membentuk kepribadian, kemandirian, keterampilan sosial,dan karakter. Dan kampus juga di sebut ajang berlomba untuk menjadi pribadi tangguh, dan di dalamnya disediakan tempat kaderisasi calon-calon pribadi yang mempunyai sipat leadhershif untuk masa depan atau miniatur masyarakat. Karena di kampus mungkin akan melatih berbagai ilmu kepentingan tentang masyarakat, seperti ilmu agama, kepemikiran, ideologi dan lain sebagainya.

Memang beberapa mahasiswa terkadang memandang organisasi hanyalah sekelompok mahasiswa yang kumpul-kumpul untuk mengisi waktu kosong, bahkan tidak sedikit yang malah memandang organisasi sebegai hal negatif yang dapat menyebabkan mahasiswa gagal kuliah, karena mereka melihat banyak para aktivis kampus sering kali gagal dalam studi, Yah. Ini dapat kita liat dari mahasiswa abadi. Dan malah sebaliknya juga beranggapan bahwa berorganisasi saja tanpa kuliah juga adalah sesuatu yang salah.

Oleh sebab itu menyikapi mahasiswa yang organisasi sukses dan kuliah gagal adalah  sesuatu yang salah di sebabkan karena kuliah merupakan amanat pertama yang harus dituntaskan dalam berkuliah,  dan juga kewajiban pertama yang harus di selesaikan dari kedua orang tua, sedangkan organisasi adalah suatu pilihan yang ambil oleh para mahasiswa dimana dia bisa membedakan organisasi dan kuliah adalah sesuatu yang harus dimiliki oleh para pelajar atau mahasiswa. Karena kuliah adalah tujuan pertama dan organisasi bukan lah pilihan pertama. Dalam artian kuliah adalah yang pertama dan organisasi adalah bukan tujuan yang kedua secara mutlak, yah.. kedua ini adalah hal yang sangat perlu dan penting, tapi tentunya harus menyeimbangkan antara kuliah dan organisasi.

Penulis : Ali Misran Pulungan
Mahasiswa UIN Ar-Raniry
Fakultas Syariah dan hukum
Prodi Perbandingan Mazhab dan Hukum