22 November 2024
Daerah

Empat Puluh Personil BKPRMI Aceh ikuti Kemah Kebangsaan

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Sedikitnya empat puluh personil brigade masjid BKPRMI Aceh mengikuti kegiatan kemah kebangsaan yang diselenggarakan oleh Kodam Iskandar Muda 20-22 Mei 2022 di Gunung Batok Japakeh Aceh Besar.

Demikian Keterangan tertulis yang dikeluarkan oleh Danwil Brigade Masjid BKPRMI Aceh, Syarbani di dampingi Ridha Yunawardi selaku Ketua I BKPRMI Aceh, Ahad 22 Mei 2022 di lapangan Golf Kodam Iskandar Muda.

"Ada empat puluh anggota Brigade Masjid BKPRMI Aceh yang mengikuti kegiatan silaturahmi atau kemah kebangsaan tahun 2022. Mereka terdiri dari sepuluh orang remaja dan selebihnya pemuda masjid yang istiqamah dalam gerakan dakwah," sebut Syarbani.

Silaturahmi Kebangsaan, menurut Syarbani, dibuka oleh Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjend TNI M Hasan, jumat pagi 20 Mei 2022 sekaligus memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang berusia 114 Tahun. 

"Alhamdulillah kegiatan dibuka oleh Panglima Kodam Iskandar Muda Mayjend TNI M Hasan, jumat pagi 20 Mei 2022 sekaligus memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang berusia 114 Tahun," ungkap Syarbani.

Dalam kegiatan tersebut, lanjut Syarbani, diisi dengan materi wawasan kebangsaan, penguatan karakter bangsa, pencegahan paham radikalisme dan pengenalan penggunaan senjata otomatis TNI. 

"Adapun materi kegiatan diisi dengan materi wawasan kebangsaan, penguatan karakter bangsa, pencegahan paham radikalisme dan pengenalan penggunaan senjata otomatis TNI," terang Syarbani.

Silaturahmi Kebangsaan diikuti oleh 400 orang terdiri dari 27 ormas se Aceh. Hari pertama materi diberikan ke peserta dalam ruang belajar menggunakan gedung Perbakin Aceh, sementara hari kedua materi diterapkan pada pembelajaran lapangan secara langsung. (Ridha)