22 November 2024
Kesehatan

Bereeh !!! Bersalin di RSUD Pidie Jaya, Pulang Bawa Akta Kelahiran

Foto : Bupati Pidie Jaya Dr. H. Said Mulyadi, SE, M.Si bersama Direktur RSUD, dr Fajrimam, Sp.N, MSi.Med melakukan foto bersama keluarga pasien dan Nakes usai menyerahkan dokumen kependudukan setelah bersalin | LIPUTAN GAMPONG NEWS

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Kabar gembira kembali datang dari Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pidie Jaya bagi masyarakat setempat.

Pasien yang melakukan persalinan di RSUD Pidie Jaya, begitu pulang sesudah bersalin, pasien sudah mendapatkan dokumen kependudukan berupa Kartu Keluarga (KK), Akte Kelahiran anaknya, dan Kartu Identitas Anak (KIA).

Direktur RSUD Pidie Jaya, dr.Fajrimam, Sp.N, MSi.Med kepada Liputan Gampong News mengatakan ini merupakan satu lagi inovasi kerjasama RSUD Pidie Jaya dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pidie Jaya.

"Layanan ini diluncurkan sebagai bentuk terobosan Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya berupa mempercepat dan mempermudah mendapatakan dokumen kependudukan bagi warganya." Sampaikan dr. Fajriman.

Dengan demikian, tengah rasa bahagianya Ayah dari si bayi, tidak perlu lagi merasa risau untuk hal lain. Setelah istrinya berjuang dengan mempertaruhkan nyawa-nya saat melahirkan cukup hanya fokus pada pemulihan pasca bersalin (madeung, Aceh) istrinya tersebut." Ujarnya

“Ini cita-cita lama saya, orang pulang melahirkan sudah dapat akta kelahiran, begitupun akta kematian. Jadi semua urusan langsung selesai, itulah hebatnya perkembangan zaman menjadi paperless,” kata dokter spesialis saraf ini.

Direktur juga mengucapkan terimakasih kepada para dokter, terutama dokter kebidanan, (dr Riza, Sp.OG), dokter anak (dr Cut Fera, Sp.S), para bidan dan perawat yang menangani pasien dan memfasilitasi dengan Disdukcapil sehingga proses admistrasi berjalan lancar.

Pantauan Liputan Gampong News, Rabu (31/1/2024) penyerahan perdana dokumen kependudukan tersebut dilakukan langsung  oleh Bupati Pidie Jaya, Dr. H. said Mulyadi, SE., M.Si kepada pasien bersalin dan keluarganya.

Waled, sapaan akrab Bupati berharap program ini harus terus berjalan, dan ini merupakan pelayanan unggulan terhadap masyarakat Pidie Jaya.

Waled juga menyampaikan terimakasih kepada semua pihak rumah sakit, semua staf karyawan karyawati RSUD Pidie Jaya serta Disdukcapil atas kerjasamanya sehingga dapat terlaksana program ini secara lancar.

"Kami Pemerintah terus akan mensupport kegiatan ini, dan bila ada kendala segera laporkan kepada kami," Pungkas Bupati yang akan habis masa jabatannya pada 04 Februari 2024 ini.

Sementara itu, Kepala Disdukcapil Pidie Jaya,  Muhammad Diah yang diwakili oleh Kabid pelayanan inovasi dan pemanfaatan data, Dafrizal, S.Sos menyampaikan pihaknya juga akan terus berkomitmen untuk bekerjasama dengan Rumah Sakit, agar semuanya lancar.

"Program ini merupakan sebuah kerja nyata untuk mempermudahkan akses pengurusan dokumen kependudukan untuk masyarakat Pidie Jaya." Terangnya seraya berkata,

Dimana selama ini kita lihat kebiasaan masyarakat baru mengurus akte kelahiran bila sudah mendesak dengan keperluan tertentu. Maka kami berkeinginan kuat proses administrasi mudah dilakukan sehingga warga bisa segera mungkin memiliki akte kelahiran bagi anaknya. (*)