BaraJP Perjuangkan JKA Tetap Berlanjut di Aceh
Foto : Teuku Syamsul Ali alias Cut Bang, Ketua BaraJP DPD Aceh | LIPUTAN GAMPONG NEWS
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Teuku Syamsul Ali, ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Barisan Relawan Jalan Perubahan (BaraJP) Aceh meminta kepada Pemerintah Aceh untuk tetap mempertahankan program Jaminan Kesehatan Aceh (JKA) bagi seluruh masyarakat Aceh.
"DPD BaraJP Aceh akan memperjuangkan kembali Program JKA tetap dilanjutkan di Aceh. Karena program JKA ini sangat pro rakyat, banyak program-program lain yang tidak pro rakyat bisa ditiadakan," ucap Teuku Syamsul Ali di Banda Aceh, Jumat (11/03/2022).
Lebih lanjut, Cut Bang, sapaan akrab Ketua BaraJP Aceh, juga mempersilahkan pemerintah mengevaluasi program itu tapi tidak menghapusnya. Kebermanfaatan program JKA hari ini sangat dirasakan oleh masyarakat Aceh secara luas, selama program JKA berjalan masyarakat mendapatkan kesempatan yang sama untuk berobat dengan berbagai penyakit pada semua rumah sakit kerjasama BJPS di Aceh." cecarnya.
Cut Bang mengaku banyak mendapat masukan dari masyarakat yang meminta program JKA dipertahankan. Menurutnya, JKA merupakan program unggulan Aceh dalam memberikan perlindungan dan pelayanan kesehatan yang baik masyarakat Aceh. akuinya yang ikut di dampingi oleh Sirajul Munir, Wakil Ketua DPD BaraJP Aceh.
Program JKA ini juga yang menjadi contoh dan diadopsi oleh Pemerintah Pusat dalam menginisiasi BPJS Kesehatan secara nasional," akhiri Teuku Syamsul Ali alumni Universitas Djuanda Bogor dan Binus University Jakarta (***)