Reshuffle Kabinet Indonesia Maju, Presiden Jokowi Cuci Gudang
Liputangampongnews.id - Pengamat komunikasi dan Politik, Jamiluddin menyoroti Kemungkinan Reshuffle Kabinet yg akan berlangsung Akhir Oktober dan Paling lambat Awal November. Dia menyebut, ada kemungkinan Reshuffle kabinet bersamaan dengan Pasca Purna Bakti Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
“Presiden Jokowi kemungkinan besar memasukkan Hadi Tjahjanto dalam Kabinetnya,“ Ujar Jamiluddin Kepada Wartawan, Minggu (17/10/2021).
Sementara itu isu yg beredar Jokowi akan mereshuffle lebih dari sepuluh posisi menteri kabinet antaranya :
1. Kepala Kantor Staff Presiden
2. Menkopolhukam
3. Panglima TNI
4. Kepala BIN
5. Jaksa Agung
6. Menteri Perdangan
7. Menteri Pertanian
8. Menkominfo
9. Menteri LH dan Kehutanan
10. Menteri Perhubungan
11. Mendagri
12. Menpan RB
13. Menteri ATR
14. Menteri Koperasi dan UKM.
15. Menteri ESDM
“Dari sejumlah menteri yg direshuffle ada yang hanya bertukar tempat saja dan ada yg benar benar keluar,” tambahnya.
Lebih lanjut, ia juga menjelaskan mengenai skema untuk mengisi posisi Menteri yang direshuffle. Beredar sejumlah nama yang berasal dari kalangan partai Politik seperti Olly Dondokambey (PDIP), Ahmad Basarah (PDIP), Djarot Saiful Hidayat (PDIP), Zulkifli Hasan (PAN), Prananda Surya Paloh (NASDEM), Rachmat Gobel (Nasdem) dan Hary Tanoesoedibyo (Perindo).
Disamping dari partai politik Presiden Jokowi juga akan memasukkan banyak tokoh profesional dalam reshuffle kali ini dan nama nama yg beredar dari unsur profesional adalah Rafi Ahmad, Anggito Abimanyu, Troy Evelon Pomalingo, Drajad Hari Wibowo, Susi Pudjiastuti, Faisal Basri, Ari Kuncoro, Panut Mulyono, Inarno Djayadi, Sigit Widyawan, Stephanus Paulus Lumintang, Archandra Tahar dan Ali Ghufron Mukti.
Namun isu isu tersebut belum terkonfirmasikan secara pasti.
Pengamat sekaligus pendiri Lembaga Survey Kedai Kopi Hendri Satrio mengatakan Jokowi memiliki Hak prerogatif penuh atas pilihannya untuk menentukan Panglima TNI dan menteri yang baru kedepan.
“Saya pikir Presiden tidak mengulur-ulur waktu. Hadi Tjahjanto pensiun November nanti. Ada kemungkinan reshuffle dilakukan bersamaan,” ujar Hensat panggilan akrab Hendri Satrio. (Dio)