22 November 2024
Daerah

PMI Pidie Jaya Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Aceh Utara

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Palang Merah Indonesia ( PMI ) cabang Pidie Jaya salurkan bantuan berupa  air mineral, mie instan, buku tulis, pulpen dan sejumlah matras ( tikar ) Sabtu  (15 /10/2022). 

Ketua PMI Pidie Jaya Said Abdullah, SH.MKM, melalui bendara, Zulkarnaini pada media mengatakan bantuan tersebut bersumber dari hasil pengalangan dana yang dilakukan para relawan serta dana hibah pemerintah setempat.

"Benar hari ini 15 / 10  PMI kunjungi daerah terdampak banjir di Aceh Utara dalam kunjungan tersebut kita  membawa sedikit bantuan kepada saudara - saudara kita disana dengan harapan bantuan tersebut bisa bermamfaat.

Ditambahkan" Atas nama keluarga besar PMI mengucapka terima kasih kepada masyarakat yang telah mendermakan bantuan melalui PMI Pidie Jaya, insya Allah amanah tersebut akan sampai pada yang berhak dan layak menerimanya",ucapnya 

Penyaluran bantuan yang bersumber dari hasil penggalangan dan hibah ke Aceh Utara diterima langsung oleh ketua PMI setempat, H. Tantawi, S.IP., M.A.P turut didampingi para relawan bersama masyarakat di lokasi penyaluran diantaranya di Gampong Mancang,
Abeuk Leupon, dan Dayah Nurussalam, Lhoksukon.

Terkait kehadiran, dan bantuan dari masyarakat Pidie Jaya Ketua PMI setempat yang juga anggota DPR Aceh mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepeduliannya.

"Saya selaku ketua PMI cabang Aceh Utara juga sebagai ketua DPR Aceh mengucapkan terima kasih kepada PMI pidie Jaya yang sudah membantu masyarakat Aceh Utara, semoga  bantuan tersebut bermamfaat bagi warga kami disini,''ujar Tantawi.

Adapun yang hadir dalam kegiatan tersebut dari PMI Pidie Jaya, kepala markas Samsul Bahri, Humas Herry, dan sejumlah relawannya.  (**)