Muspika Rantau Peureulak, Salurkan Bantuan Masa Panik Kepada Korban Kebakaran
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Muspika Kecamatan Ranto Peureulak salurkan bantuan masa panik kepada liuswandi (42) salah satu warga yang menjadi korban kebakaran rumah di Desa Punti Payong, Kecamatan Rantau Peureulak, Kab. Aceh Timur, Senin (11/04/2022).
Adapun bantuan yang di salurkan berupa beras, mie Instan, priok,selimut,dan lain lain penyerahan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Camat Rantau Peureulak Muhtardin, S.Sos.M.Ap yang di dampingi Danramil 14/Rtp Kapten Inf Wagimin, Kapolsek Rantau Pereulak yang diwakilkan oleh Aiptu M.Tamam,yang mewakili dari dinas sosial Kecamatan Rifana.
Muhtardin S.Sos.M.Ap menyampaikan bantuan masa panik yang diserahkan merupakan bentuk kepedulian Pemerintah kepada warga yang terkena musibah, dengan adanya bantuan tersebut semoga dapat meringankan beban korban beserta keluarga.
“Semoga dengan adanya bantuan ini dapat bermanfaat bagi bapak Liuswandi beserta keluarga yang mengalami musibah,” ungkapnya.
Pihaknya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu berhati-hati dan waspada menjaga rumahnya masing-masing, dan bila meninggalkan rumah pastikan dalam kondisi aman" tutup Camat Ranto Peureulak. (Maulana)