16 April 2025
Olahraga
Kapolres Pidie Jaya Cup III Tahun 2024

AJ Motor FC Bireuen Cincang Kutuka Laot FC Pidie

Foto : Pemain Kutuka Laot FC (Putih) mencoba melepaskan diri dari hadangan pemain AJ Motor FC (hitam). | LIPUTAN GAMPONG NEWS

LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Tim AJ Motor FC Bireuen sukses menjinakkan tamunya lawannya dengan skor 2-0 dalam laga lanjutan Open Turnamen Sepak bola Kapolres Pidie Jaya Cup III Tahun 2024 di Stadion Mini Kecamatan Trienggadeng, Minggu (14/07/2024).

Tampil di hadapan publik pencinta sepakbola, kedua skuat tampil begitu percaya diri dengan menampilkan permainan cantik yang saling menyerang sejingga begitu menghibur penonton.

Beberapa kali melalui kaki Bereh Salosa dan Irfandani skuat Pasi Lhok membuat peluang berarti, namun belum bisa membuah hasil berkat kegemilangan kiper Aj Motor FC Riski Labu menghambat laju bola ke sarang gawang.

Begitu halnya dengan pemain AJ Motor FC, Fauzan Makalele dan kawan-kawan yang membangun serangan lewat serangan balik beberapa kali mencoba menembus pertahanan Kutuka Laot FC namun masih gagal.

Baru di menit ke-32, AJ Motor FC sejatinya mampu unggul lewat bomber andalannya, Maulana sukses membobol gawang Kutuka Laot FC. Gol itu berawal dari assist yang diberikan Fauzan Makalele.

Meskipun sudah unggul, pasukan AJ Motor FC terus tampil agresif sampai berakhirnya babak pertama. Skor 1-0 bertahan sampai turun minum.

Usai turun minum, manajer Kutuka Laot FC mengambil inisiatif mengubah strategi demi mengejar ketinggalan. Pertandingan antar kedua tim berjalan ketat.

Kerjasama yang baik Maulana dengan Fauzan Makalele lewat umpan terobosan dan permainan cantik yang mereka ditampilkan, pada menit 48' AJ Motor FC kembali menggandakan keunggulannya lewat kaki Fauzan Makalele. Skor berubah menjadi 2-0.

Gol yang diciptakan Maulana dan Fauzan Makalele membuat AJ Motor FC unggul dengan dua gol tanpa balas hingga peluit panjang dibunyikan wasit.

Untuk pertandingan hari kelima, Senin (15/7), akan berlaga di PSJR Banda Alam Aceh Timur ditantang oleh Putra Geumpang Pidie.

Kabarnya, kedua tim diperkuat oleh pemain profesional di Aceh, yang akan menampilkan permainan hebat mereka.

Seperti, PSJR akan diperkuat oleh pemain PBL Langsa dan PSLS Lhokseumawe. Sementara Putra Geumpang diperkuat oleh salah satu mantan pemain Liga 1 Indonesia, Arief (ex. Bali United) dan sejumlah pemain handal lainnya.Saksikan secara langsung di stadion mini Kecamatan Trienggadeng, dengan tiket masuk hanya Rp10.000, penonton juga berkesempatan mendapatkan hadiah menarik dari panitia seperti barang elektronik dan banyak sovenir yang tersedia. (*)