29 Maret 2024
Daerah

BPBD Pidie Jaya Gelar Pelatihan PRB di SMPN 1 Trienggadeng

Liputangampongnews.id - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, mengelar kegiatan Pelatihan Pengurangan Resiko Bencana (PRB) siswa Sekolah Madrasah Aman Bencana (SMAB) di SMP Negeri 1 Trienggadeng Kabupaten Pidie Jaya, Kamis (11/11/21).

Pelatihan Pengurangan Resiko Bencana bagi siswa Sekolah dan Madrasah itu bertujuan "Wujudkan Kegiatan Pengurangan Resiko Bencana Berbasis Sekolah Madrasah Aman Bencana (SMAB) Menuju Ketangguhan Daerah." diikuti oleh sejumlah siswa dan guru SMP Negeri 1 Trienggadeng.

Pelatihan Penanggulangan Kebencanaan tahun 2021 untuk para siswa itu dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pidie Jaya, Ir. Jailani Beuramat.

Ketua Panitia Pelatihan Penanggulangan Bencana BPBD Kabupaten Pidie Jaya, Mahyaruddin, S.T, melaporkan, kegiatan ini digelar untuk meningkatkan pemahaman siswa terhadap pengurangan resiko bencana di Sekolah.

Sumber dana kegiatan pelatihan ini, menggunakan DOKA tahun 2021, kata Mahyaruddin, S.T, yang juga Kabid Pencegahan Kesiapsiagaan dan Pemadam Kebakaran pada BPBD Pidie Jaya.

Dikatakan, kegiaatan hari ini bertujuan memberikan pemahaman kebencaan bagi para siswa terkait bencana alam dan non alam, terlebih bencana non alam yang masih berlangsung yaitu pandemi covid-19 yang sedang melanda dunia.

BPBD Pidie Jaya melalui fasilitator akan menyampaikannya secara edukasi dan humanis kepada siswa/siswi didik terkait pengurangan resiko bencana dilingkungan sekolah.

Mahyar berharap, dengan adanya pelatihan dilingkungan sekolah para peserta khususnya para siswa dapat mengambil pelajaran bagaimana cara mengurangi resiko bencana.

Akhir dari kegiatan tersebut pihak BPBD Pidie Jaya melakukan simulasi gempa bumi, dengan simulasi ini nantinya dapat mengaplikasikannya apabila terjadi bencana sewaktu waktu secara mandiri, tukasnya. (RED)