Gajah Liar Kembali Obrak Abrik Rumah dan Kebun Warga di Nagan Raya
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Sejumlah gajah liar atau sering disapa Teungku Rayeuk, kembali mengobrak abrik rumah penduduk, serta kebun warga di Gampong Blang Lango Kecamatan Seunagan Timur.
"Sejumlah gajah liar tersebut, telah sering memasuki pemukiman warga, sehingga rumah penduduk dan kebun warga menjadi sasaran di rusak oleh satwa liar tersebut,"ujar Keuchik Blang Lango Jauhari, Senin (5/9/2022) kepada wartawan.
Menurutnya, sejumlah rumah warga yang rusak akibat gajah liar itu, di perkirakan di obrak abrik pada senin dini hari, sekira pukul 03.00 wib.
"Selain rumah penduduk dan kebun warga yang dirusak gajah liar itu, Kantor Keuchik Gampong Blang Lango menjadi sasaran Teungku Rayeuk tersebut. Namun warga tidak panik, karena hal tersebut sering terjadi di wilayah terisolir itu,"kata Jauhari.
Untuk upaya menghindari kerusakan lebih banyak lagi, Kata Jauhari, masyarakat wilayah itu mengusir gajah liar dengan membakar mercon.
"Alhamdulillah, dengan upaya tersebut, rombongan gajah liar sekitar 5 ekor, melarikan diri ke hutan perbatasan antara Nagan Raya dan Aceh Barat," ujar Jauhari.
Hal serupa juga dikata Keuchik Gampong Tuwie Meuleusong Afandi, untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap masuknya gajah liar itu, masyarakat di wilayah tersebut telah menyiapkan berbagai petasan, guna untuk mengusir satwa yang dilindungi oleh Negara tersebut.
" Saya berharap agar Pemerintah Kabupaten Nagan Raya, dapat membentuk tim penjinak gajah liar di wilayah tersebut,sl supaya tidak menjadi ancaman setiap tahun bagi masyarakat sekitar itu,"ungkapnya.
Sementara itu Kalak BPBD Nagan Raya Irfanda Rinadi menyebutkan, untuk menjaga keselamatan bagi penduduk wilayah itu, pihaknya akan melapor kepada BKSDA untuk penanganan terhadap gajah liar tersebut.
"Selain itu,BPBD Nagan Raya telah menerima laporan masyarakat, terkait kerusakan rumah warga yang di obrak abrik oleh gajah liar tersebut,"pungkasnya.
Adapun Gampong dalam Kecamatan Seunagan Timur, kerap di obrak abrik gajah liar antara lain, Gampong Tuwi Meuleusong, Blang Teungku, Blang Lango, Kandeh serta Gampong Kila. (Z)