Apel Kebangsaan HUT Ke-77 RI Ormas Dan OKP, Dipimpin Pj Bupati Pidie
LIPUTANGAMPONGNEWS.ID - Penjabat Bupati Pidie, Ir Wahyudi Adisiswanto, M.Si., memimpin Apel Kebangsaan menyambut HUT ke-77 Kemerdekaan RI, yang dipusatkan di Tower Merah Putih Sigli, Senin (15/08/2022). Selain itu
Apel Kebangsaan ini diikuti oleh pengurus Ormas dan OKP di Pidie. Pada Apel Kebangsaan, Pj Bupati didampingi oleh Dandim 0102/Pidie, Letkol Inf Abd Jamal Husin, S.E., Kapolres Pidie, AKBP Pidie, Padli, S.H., S.I.K., M.H., Kajari Pidie, Gembong Priyanto, S.H., Pimpinan DPRK, M.Hum, Sekda Pidie, H. Idhami, S.Sos., M.Si., dan Ketua Umum perayaan HUT ke-77 RI Kabupaten Pidie, Drs Samsul Azhar.
Turut juga, para Staf Ahli, para Asisten, Kadisparpora Pidie, Edy Saputra, S.I.P., M.M., Kabag Prokopim Setdakab Pidie, Teuku Iqbal, S.STP., M.Si., Plt Kabag Umum, Muhammad Ady Rizka, S.STP, dan Kabid Pemuda Disparpora Pidie, Rahmat, S.T., serta pejabat Kabupaten dan unsur Forkopincam Kota Sigli.
Pj Bupati Pidie, pada kesempatan itu mengatakan, Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia 17 Agustus 1945, bukanlah didapat begitu saja, melainkan dengan perjuangan para Veteran RI, dengan pengorbanan yang begitu besar, bai moril maupun materil, bahkan mereka korbankan nyawa nya untuk membebaskan Tanah Air dari penjajahan, demi cita-cita kedaulatan bangsa yang merdeka, adil makmur dan sejahtera.
Dikatakannya, Pemuda Panca Marga (PPM) sebagai penerus perjuangan, mempunyai kewajiban untuk mengisi, mempertahankan kemerdekaan serta keutuhan NKRI. Maka putra dan putri veteran RI dan keturunannya, melalui Ormas terus berjuang demi utuhnya NKRI.
Dalam penyampaiannya, Pj Bupati Pidie juga meriwayatkan tentang Tower Merah Putih Sigli, dimana ditempat tersebut, pada 26 Agustus 1945, untuk pertama dinaikkan Merah Putih di Pidie. Tower ini masih berdiri kokoh, walau sempat diguncang gempa dan tsunami pada 26 Desember 2004 lalu.
"Melalui kesempatan ini kami mengajak seluruh elemen masyarakat, untuk menjaga dan merawat Tower Merah Putih Sigli, agar bangunan peninggalan belanda yang bernilai sejarah ini tidak hilang digerus waktu. Berharap juga, agar kita semua terus menjaga dan merawat kesatuan dan persatuan bangsa, agar NKRI "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat", ajak Pj Bupati Pidie, Wahyudi Adisiswanto. (AS)